Dari pengamatan detikcom, Minggu (13/5/2018), bom diledakkan di areal depan gereja yang telah disterilkan. Suara ledakan bom cukup keras. Namun menurut penuturan beberapa saksi, suara ledakan bom ini tak sekeras suara ledakan bom pertama.
Bom pertama diketahui berasal atau meledak di dalam mobil. Dengan meledaknya bom yang telah dijinakkan ini, berarti ada dua bom yang ditujukan kepada Gereja GPPPS. Namun hanya satu bom yang meledak.
Ternyata teror bom di Gereja GPPPS melibatkan empat bom. Dua bom awal meledak, ledakan bom menghancurkan gereja dan menciptakan api. Bom tersebut diduga dibawa dengan mobil dan dilemparkan ke areal gereja.
Bom kedua berhasil ditemukan dan diledakkan. Petugas yang menyisir kembali menemukan bom keempat yang juga telah dijinakkan.
Saksikan juga "9 Korban Tewas dalam Teror Bom Gereja Surabaya" di 20Detik: (iwd/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini