Survei UB, Elektabilitas Program Kerja Gus Ipul-Puti Lebih Unggul

Survei UB, Elektabilitas Program Kerja Gus Ipul-Puti Lebih Unggul

Muhammad Aminudin - detikNews
Selasa, 08 Mei 2018 15:49 WIB
Foto: Muhammad Aminudin
Malang - Laboratorium Kebijakan Publik & Perencanaan Pembangunan (LKP3) Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Brawijaya menggelar survei persepsi masyarakat soal program kerja Cagub dan Cawagub Jatim 2018. Bagaimana hasilnya?

Rilis tersebut berdasarkan hasil survei persepsi 835 responden terhadap program kerja dua paslon di Pilgub Jatim 2018, yang tersebar di 38 kota/kabupaten di Jawa Timur. Dan hasil dari rilis ini adalah program kerja paslon Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno Putri lebih unggul dengan popularitas GI 97,62 persen dan KIP 96,78 persen.

"Secara persepsional program unggulan Gus Ipul-Puti lebih diterima dibandingkan program unggulan Khofifah-Emil," ungkap Sekretaris LKP3 FIA UB Andi Kurniawan kepada wartawan di Universitas Brawijaya, Selasa (8/5/2018).


Dijelaskan Andi, Gus Ipul-Puti unggul pada program ketahanan pangan, pariwisata, dan pendidikan. Sementara, Khofifah-Emil lebih unggul dalam program infrastruktur dan ekspor.

"Sedangkan dari 9 program kerja, untuk sosial imbang 44,5 persen dan kesehatan 44,67 persen," jelasnya.

Untuk ketahanan pangan Gus Ipul-Puti unggul sebesar 46,85 persen dari Khofifah-Emil 42,58 persen. Untuk program pariwisata, Gus Ipul-Puti 46,13 persen, dan Khofifah-Emil 43,22. Sementara pendidikan 47,94 persen untuk Gus Ipul-Puti berbanding 41,29 persen untuk Khofifah-Emil.


Khofifah-Emil unggul di dua program unggulan saja, yakni infrastruktur sebesar 45,37 persen dan ekspor 47,37 persen.

"Sembilan program kerja yang ditawarkan dua paslon adalah ketahanan pangan, pariwisata, infrastruktur, sosial, ketenaga kerjaan, pendidikan, kesehatan investasi, dan ekspor. Yang kami bagi menjadi 7 indikator, menarik, mudah dipahami, yakin bisa terealisasi, penting dan dibutuhkan, tepat menjawab permasalaham, dan adil menjangkau semua kalangan," tegas pakar kebijakan publik dan perencanaan pembangunan ini. (iwd/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.