Ikuti Kegiatan Risma, KPK Berharap Surabaya Dicontoh Daerah Lain

Ikuti Kegiatan Risma, KPK Berharap Surabaya Dicontoh Daerah Lain

Zaenal Effendi - detikNews
Rabu, 28 Feb 2018 14:53 WIB
Ikuti Kegiatan Risma, KPK Berharap Surabaya Dicontoh Daerah Lain
Foto: Zaenal Effendi
Surabaya - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengapresiasi kinerja Wali Kota Tri Rismaharini. Ini setelah seorang anggota mengikuti dan melihat langsung kerja Risma sebelum masuk kantor.

Apresiasi ini diungkapkan Unit Kopsurgah (Koordinasi Supervisi dan Pencegahan) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) M. Najib Faidoh. Ia mengapresiasi kinerja yang dilakukan Risma.

Menurutnya, melihat cara kepemimpinan Wali Kota Risma membuat pihaknya tertarik untuk mengikuti keseharian wali kota secara langsung, dengan melakukan pendampingan ke beberapa lokasi.

"Kami ingin melihat bagaimana keseharian dari kemempimpinan beliau (Wali Kota Risma), meskipun kami sudah mendengar dari berita dan teman-teman juga. Namun, kami ingin melihat secara langsung,' tuturnya, usai mendampingi Wali Kota Risma melakukan pengecekan di beberapa lokasi saluran dan pengerjaan box culvert, Rabu (28/2/2018).

Kata dia, Kota Surabaya bisa dijadikan percontohan untuk daerah lain, khususnya cara kepemimpinan seorang Wali Kota Risma. Karena kata dia, jarang sekali seorang kepala daerah yang seperti Bu Risma.

"Jadi mungkin bisa dijadikan model contoh bagi daerah-daerah lain, bagaimana untuk memimpin suatu daerah," tegasnya.

Najib menambahkan, Jawa Timur yang sudah beberapa kali menjadi target dari Operasi Tangkap Tangan (OTT), dan menjadi salah satu daerah khusus perhatian dari KPK.

"Makanya kami hari ini dan kemarin ikut kegiatan ibu," pungkasnya. (ze/bdh)
Berita Terkait