Sanca 'Jumbo' yang Ditangkap Warga Probolinggo Lepas

Sanca 'Jumbo' yang Ditangkap Warga Probolinggo Lepas

M Rofiq - detikNews
Jumat, 23 Feb 2018 14:15 WIB
Ular sanca lepas dari kandang yang 4 hari mengurungnya (Foto: M Rofiq)
Probolinggo - Ular Sanca 'jumbo' di Probolinggo yang sudah empat hari dikurung warga lepas. Ular tersebut lepas dari kandang kawat besi.

Kuspriyono (37), salah satu warga, mengatakan, ular sanca ini diketahui lepas pagi tadi sekitar Pukul 07.00 WIB. Ular itu memang selama ini diletakkan di rumah Kuspriyono.

"Saya lihat ular ini tidak ada di kandangnya saat saya mau mengeluarkan motor," ujar Kuspriyono kepada detikcom, Jumat (23/2/2018).

Baca: Aneka Alasan Warga Minta Uang Lelah dan Tak Serahkan Sanca ke BKSDA

Gudang tempat kandang ular sanca diletakkanGudang tempat kandang ular sanca diletakkan (Foto: M Rofiq)

Kuspriyono lalu mengabarkan kepada warga lainnya. Warga pun kaget dengan lepasnya ular sepanjang 5 meter itu. Warga pantas kaget karena ular itu pasti akan mendekam tak jauh dari permukiman.

"Kami khawatir ular itu akan menyerang warga atau memangsa kembali ternak dan hewan peliharaan warga," kata Kuspriyono.

Ular tersebut dikurung di kandang berkawat besi. Kandang itu diletakkan di tempat semacam gudang milik Kuspriyono. Ular tersebut kabur dengan menjebol bagian bawah kandangnya. Diperkirakan ular keluar dari gudang melalui celah bagian atas gudang.

(iwd/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.