Sopir Bus Ini Kabur Tinggalkan Penumpangnya Saat Dites Urine

Sopir Bus Ini Kabur Tinggalkan Penumpangnya Saat Dites Urine

Muhajir Arifin - detikNews
Rabu, 27 Des 2017 13:46 WIB
Ditinggal sopir kabur, penumpang bus dipindah ke bus lain/Foto: Muhajir Arifin
Pasuruan - Seorang sopir Bus Restu kabur saat hendak dites urine di Terminal Pandaan, Kabupaten Pasuruan. Belum diketahui penyebab kaburnya sopir bus tersebut.

Sopir tersebut diketuhui kabur saat petugas memintanya ke kamar kecil untuk diambil urinenya.

"Iya memang ada kejadian itu. Sopir bus Restu yang kabur," kata KBO Lantas Polres Pasuruan, Iptu Misman, saat dihubungi detikcom, Rabu (27/12/2017).

Peristiwa ini terjadi saat petugas gabungan dari BNN, Dishub dan polisi lalu-lintas melakukan tes urine untuk menjaring para sopir angkutan umum yang menggunakan narkoba. Tes urine dilakukan demi keselamatan penumpang.

Sopir bus yang kabur awalnya diminta ke kamar mandi untuk diambil urine. Namun saat ada kesempatan, ia kabur meninggalkan kendaraannya. Bahkan, para penumpang pun dibiarkan menunggu begitu saja di dalam bus.

"Para penumpang akhirnya bus dioper ke bus lain," imbuh Misman.

Sampai saat ini, belum diketahui identitas sopir bus yang kabur tersebut. Petugas sendiri juga masih melakukan penyelidikan. (bdh/bdh)
Berita Terkait