Pria Bugil Ngebut di Blitar: Pasien RS Jiwa yang Kabur

Pria Bugil Ngebut di Blitar: Pasien RS Jiwa yang Kabur

Erliana Riady - detikNews
Rabu, 20 Sep 2017 12:04 WIB
Foto: Istimewa
Blitar - Sumarwan (40) viral karena bugil sambil ngebut di Jl Veteran Kota Blitar. Sumarwan ternyata pasien Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Lawang yang kabur.

Infomasi itu didapat anggota Satreskrim Polresta Blitar yang mendatangi rumah Sumarwan untuk mencari keterangan dari keluarganya.

"Informasi dari keluarganya, Marwan kabur dari RSJ Lawang sejak Maret 2017 lalu. Dia menjadi pasien penderita gangguan jiwa sejak 2006," kata Kasatreskrim Polresta Blitar, AKP Heri Sugiono di Mapolresta Blitar, Selasa (20/9/2017).

Marwan, lanjut Heri, pernah dirawat di sebuah klinik khusus penderita gangguan jiwa di Lawang Kabupaten Malang sebanyak tiga kali. Selanjutnya, dia menjalani rawat jalan sampai akhirnya harus dirawat intensif di RSJ Lawang sejak tahun 2010 lalu.

Pria Blitar Ngebut Sambil Bugil Ternyata Pasien RSJ yang KaburFoto: Istimewa

"Sampai sekarang Marwan ini masih sering mengkonsumsi obat penenang. Sehingga kami sarankan kepada kades setempat dan keluarganya untuk segera mengembalikan ke RSJ Lawang, agar bisa ditangani dengan benar," lanjut Heri.

Paling tidak, imbuh Heri, keluarga menetralisir ketergantungan Marwan pada obat psikotropika. Dan selalu memantau keberadaannya, sehingga tidak membuat warga sekitar resah dengan perbuatannya.

Selain itu, Polresta Blitar telah berkoordinasi dengan Dinkes Kabupaten Blitar untuk segera menangani kasus ini.

"Jangan sampai terulang, karena selain membahayakan dirinya sendiri, tentu juga berbahaya buat pengendara lain atau warga sekitarnya," pungkas Heri.

Sumarwan menjadi viral setelah videonya yang direkam nitizen menghebohkan media sosial, Minggu (17/9) sore. Dia ngebut di jalan dengan telanjang bulat. (bdh/bdh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.