Komandan Kodim 0812 Lamongan, Lektol Inf Sutrisno Pujiono mengatakan, pengajian dan doa bersama 171717 ini digelar sebagai salah satu bentuk peringatan HUT ke 72 RI. Aksi doa bersama dengan tema 'Indonesia Lebih Kasih Sayang' ini juga mengajak masyarakat umum.
![]() |
"Pengajian dan doa yang mengangkat tema Indonesia Lebih Kasih Sayang ini akan digelar serentak di wilayah Kodim 0812 Lamongan," kata Letkol Inf Sutrisno kepada wartawan di kantornya, Selasa (15/8/2017).
Dikatakan Sutrisno, pengajian dan doa bersama ini akan dilaksanakan tepat 17 Agustus 2017 pukul 17.00 hingga pukul 18.00 WIB. Selain diikuti masyarakat dan anggota TNI, kata Sutrisno, doa bersama ini juga digelar non muslim di tempat berbeda.
Di Lamongan sendiri, lanjut Sutrisno, untuk warga yang beragama Islam akan digelar di halaman SMAN 1 Lamongan dan wilayah masing-masing kecamatan se-Lamongan. Untuk masyarakat yang beragama Kristen, akan dipusatkan di sejumlah gereja di Lamongan.
![]() |
"Untuk masyarakat yang beragama Hindu akan dipusatkan di Pura Sweta Maha Suci di Desa Balun, Kecamatan Turi," jelas Sutrisno yang menambahkan di masjid dan gereja Desa Balun juga akan digelar acara yang sama.
Untuk pelaksanaan, kata Sutrisno, dilakukan serentak di seluruh Indonesia, termasuk Lamongan. Sementara sosialisasi kegiatan ini juga dilaksanakan melalui Forkopimda, ketua MUI, para camat hingga kepala desa. "Kami berharap agar masyarakat secara keseluruhan bisa mengikuti pengajian dan doa bersama ini," harapnya. (fat/fat)