Calon Penumpang Lion Air Jatuh dan Meninggal di Bandara Juanda

Calon Penumpang Lion Air Jatuh dan Meninggal di Bandara Juanda

Suparno - detikNews
Minggu, 23 Jul 2017 15:00 WIB
Foto: Istimewa
Sidoarjo - Seorang penumpang pesawat Lion Air JT-971 tujuan Batam, meninggal dunia di depan konter tiket Lion Air Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Minggu (23/7/2017).

Agus Sugianto (43) asal Desa Ngadiluwih Kediri ini, tiba-tiba saja jatuh pingsan. Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 05.35 Wib. Agus yang sedianya akan berangkat menuju Batam, sedang antre proses check in bandara.

Pada saat itu, Agus sempat terdiam kemudian pingsan dengan hidung mengeluarkan darah. Penumpang lain yang ikut antre kemudian meminta bantuan petugas bandara. Agus dibawa ke klinik Graha Bandara Juanda untuk mendapatkan pertolongan awal. Namun sayang, saat perawatan tersebut, Agus dinyatakan meninggal dunia.

Humas Angkasa pura I Bandara Juanda Febrian Prayogo membenarkan adanya salah satu calon penumpang meninggal. "Memang benar ada penumpang yang bernama Agus Sugianto dinyatakan meninggal dunia oleh dokter jaga Klinik Graha Bandara Internasional Juanda Surabaya," ujar Febrian, saat dihubungi detikcom.

"Untuk penyebabnya sampai saat ini belum diketahui," tambahnya.

Pihak Bandara Angkasa Pura I, kata Febrian, langsung menghubungi keluarga Agus dan mengabarkan yang bersangkutan meninggal dunia. "Sekitar pikul 11.00 jenazah dibawa ke rumah duka oleh pihak keluarganya," jelasnya. (fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.