Jenazah Ilham dibawa ambulance milik RSUD Blambangan Banyuwangi, sekitar pukul 13.00 wib. Beberapa keluarga korban mengiringi jenazah yang dimasukkan peti. Ambulance yang mengangkut jenazah Ilham dikawal menggunakan mobil Patwal Polres Banyuwangi.
"Langsung kita kubur di pemakaman Desa Balak. Keluarga sejak pagi sudah menyiapkan liang Lahat di kuburan," ujar Siti Aisyah, salah satu kerabat Ilham, kepada detikcom, Senin (3/11/2017).
Sementara di rumah korban, di Desa Balak, keluarga dan tetangga sudah siap menyambut kedatangan jenazah Ilham. Tangis para kerabat dan keluarga tidak bisa terbendung.
Sementara itu Kasubag Humas Polres Banyuwangi, AKP Bakin mengatakan meninggalnya korban ini juga duka bagi kepolisian Banyuwangi. Karena selama ini, Ilham sangat membantu kinerja kepolisian di Polsek Songgon.
"Saat ini kami masih memikirkan bagaimana jenazah korban sampai ke rumah duka. Mengenai yang ditinggalkan nanti kita pikir selanjutnya," tambahnya.
Terkait penyelidikan kasus ini, AKP Bakin mengatakan proses penyelidikan masih terus dilakukan. Polisi hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan beberapa saksi dan mendalami hasil rekonstruksi yang dilakukan Satuan Reserse Kriminal, Paminal Polres Banyuwangi dan Polda Jatim yang beberapa waktu lalu datang ke Banyuwangi.
"Sementara ada 4 sampai 5 orang yang kita periksa. Termasuk Brigadir Edi yang jadi terperiksa belum tersangka. Kita akan terbuka kepada media," pungkasnya. (fat/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini