Saking antusiasnya, lokasi pelatihan yang awalnya digelar di Balai RW III Putat Jaya, harus dipindah ke Kantor Kelurahan Putat Jaya. Itu karena banyaknya warga yang ikut pelatihan.
"Ini sesuatu yang baru, membuat saya tertarik mengikuti pelatihan pembuatan lampion," kata Cintami, salah satu warga Jalan Albratos Kelurahan Putat Jaya di sela pelatihan, Selasa (23/5/2017).
Foto: Zaenal Effendi |
Menurut Cintami dengan pelatihan pembuatan lampion, selain bisa mempercantik kampung, dia berharap bisa menjadi penyumbang sumber perekonomian yang baru. Menurutnya, warga sebelumnya juga mendapat beberapa pelatihan lain.
Seorang peserta lain, Corry (55) mengaku tidak menyangka akan mendapatkan pelatihan pembuatan lampion. "Saya pikir tadi dikasih lampion untuk dipasang dan lomba rumah cantik terus pulang. Ternyata kita diberi pelatihan. Sangat banyak manfaatnya," ujar Corry.
Sementara Seksi Dekorasi Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, Anita Nancy Lia mengaku sangat senang melihat antusias warga Eks Lokalisasi Dolly dan Jarak mengikuti pelatihan pembuatan lampion.
"Alhamdulillah orang-orang di sini sangat antusias mengikuti dan sebenarnya warga sini sangat cepat paham, meski baru mendapat pelatihan," kata Nancy.
Foto: Zaenal Effendi |
Warga, kata Nancy, dilatih membuat tiga pola yakni bunga mawar, bunga teratai dan bola. Menurutnya, bahan yang diperlukan untuk pembuatan lampion sangat mudah didapatkan. Seperti lampu led 3 watt, kain peles (parasit), kawat, lem, kabel tis kemudian pitingan.
"Pembuatan lampion sebenarnya mudah, yang ingin kita munculkan yakni kreativitas warga terus kita eksplore," imbuh Nancy.
Pelatihan pembuatan lampion selain untuk menumbuhkan kreativitas warga, juga diperuntukkan untuk meramaikan kegiatan 'Dolly Saiki Fest' yang diinisiasi komunitas bicaraSurabaya yang didukung Pemerintah Kota Surabaya. Salah satu kegiatannya lomba lampion dan rumah cantik. Dolly Saiki Fest 2017 digelar mulai Mei hingga Juli mendatang. (ze/fat)












































Foto: Zaenal Effendi
Foto: Zaenal Effendi