Pantauan detikcom, sebelum dimulai pengecatan rumah dan mural, warga bersama satgas dari Dinas Cipta Karya dan Pemukiman, Perumahan Rakyat dibantu anggota Satpol PP serta Linmas bahu membahu membersihkan lebih dulu tembok rumah yang akan dicat warna-warni.
"Untuk tahap pertama akan dilakukan pengecatan rumah dan mural di Putat Jaya II A," kata Camat Sawahan M Yunus di sela-sela kerja bakti bersama warga di lokasi, Kamis (18/5/2017).
Yunus menyebut, pengecatan dan mural rumah warga yang dulunya dikenal kampung lokalisasi akan mempunyai tema Suroboyo dan produk khas UKM dolly serta Jarak.
Rumah yang akan dicat mulai dibersihkan/Foto: Zainal Effendi |
Ketua LKMK Putat Jaya Suharto yang juga eks pemilik rumah musik di dalam kampung Putat Jaya II A menyambut positif kegiatan Dolly Saiki Fest yang melibatkan warga dalam merubah wajah kampung.
"Dulu kampung ini full wisma dan rumah musik. Dengan kegiatan ini akan bisa membantu warga menghilangkan masa lalu yang hitam dengan menjadi berwarna menuju masa depan," kata Suharto.
Rencana pengecatan warna-warni dan mural rumah warga meliputi 3 RW yang ada di kawasan Putat Jaya yakni RW 3 terdiri Putat Jaya I A, Putat Jaya II A, Putat Jaya Lebar A. Untuk RW XI meliputi Putat Jaya VI, Putat Jaya VII, Putat Jaya Lebar B dan Jalan Putat Jaya sisi selatan.
Sedangkan RW X meliputi Putat Jaya II B, Putat Jaya III B dan Putat Jaya IV B. "Untuk cat sudah disiapkan 200 galon dengan ukuran 3,5 liter dan pengerjaannya melibatkan warga yang dibantu komunitas Dinding Rupa," pungkas Yunus. (ze/bdh)












































Rumah yang akan dicat mulai dibersihkan/Foto: Zainal Effendi