Cak Imin mengaku, calon atau kandidat PKB untuk Pilgub Jatim sudah ada, yakni Ketua DPW PKB Jatim, Halim Iskandar. Dan PKB hanya mencari pasangan cawagub yang akan ditawarkan ke partai-partai untuk mencari titik temu. "Sudah pasti yang kita usung adalah Halim sebagai cagub dan tinggal mencari wakilnya saja," kata Cak Imin usai pengukuhan, Sabtu (13/5/2017).
Namun hingga kini pihaknya belum menentukan siapa yang akan menjadi pendamping Cagub PKB, Halim Iskandar. Soal nama cawagub, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada partai-partai lain. "Calon wakil gubernur ini akan kami tawarkan ke partai-partai lain," ujarnya.
Sementara Ketua DPW PKB Jatim, Halim Iskandar mengaku sebagai kader dirinya mengaku siap meskipun hal itu dirasa tidak mudah. Halim mengaku, meski bisa mengusung kandidat sendiri, PKB Jatim menyerahkan penuh kepada partai-partai yang akan diajak untuk berkoalisi.
"PKB tidak akan memberikan kriteria atau siapa, karena PKB akan menyerahkan sepenuhnya kepada partai pendukung," katanya.
Halim menjelaskan hingga saat ini komunikasi antar partai juga masih intensif dilakukan. Pasalnya, tandas Halim, di DPRD provinsi banyak elit partai di Jatim. "Kami siap jika partai memerintahkan dan siapa yang akan menjadi pendamping juga kami pasrahkan penuh ke partai-partai lain," tegasnya. (fat/fat)











































