Ditanya Tujuan dan Tak Memakai Celana, Jawaban Eksan Ngelantur

Ditanya Tujuan dan Tak Memakai Celana, Jawaban Eksan Ngelantur

Fatichatun Nadhiroh - detikNews
Kamis, 30 Mar 2017 11:38 WIB
Ditanya Tujuan dan Tak Memakai Celana, Jawaban Eksan Ngelantur
Foto: Istimewa
Surabaya - Polisi memeriksa Eksan Eko Pratomo (29), pengendara Yamaha Vixion yang hanya berkemeja dan bercelana dalam melintas di Jembatan Layang Wonokromo pagi tadi, Kamis (30/3/2017).

Saat diperiksa polisi, jawaban pria asal Lumajang ini ngelantur. "Polisi mendapat jawaban ngelantur saat ditanya, dia diduga stres," kata Kaur Bin Ops Satlantas Polrestabes Surabaya AKP Warih Hutomo kepada detikcom saat dihubungi.

Begitu pula saat ditanya kemana tujuan dan kenapa tidak memakai celana panjang, jawabannya tidak sesuai. "Jawabannya asal dari Lumajang, gitu terus bicaranya," kata AKP Warih menirukan jawaban Eksan.

Selain jawaban ngelantur, badan pria tersebut kotor dan mengeluarkan bau kurang sedap, seperti tidak mandi berminggu-minggu. "Badannya juga mengeluarkan bau seperti tidak mandi berminggu-minggu," tegas AKP Warih.

Polisi melihat Eksan Eko Pratomo, pengendara sepeda motor Yamaha Vixion nopol L 6146 NZ melintas dari arah Kebun Binatang Surabaya ke arah Jalan Ahmad Yani. Namun motor yang dibawanya melintas ke Layang Wonokromo.

Padahal di pagi hari pengendara sepeda motor tidak diperbolehkan melintas di Layang Wonokromo, hingga sore hari. Upaya polisi menghentikan laju kendaraan pria berkemeja dan hanya bercelana dalam di turunan Jembatan Layang, gagal. Eksan berhasil dihentikan anggota lantas Polrestabes Surabaya saat di Pos Bundaran Dolog. (fat/fat)
Berita Terkait