Command Center dan Linmas Surabaya Gagalkan Percobaan Bunuh Diri

Command Center dan Linmas Surabaya Gagalkan Percobaan Bunuh Diri

Rois Jajeli - detikNews
Selasa, 28 Mar 2017 17:26 WIB
Foto: Istimewa
Surabaya - Petugas Command Center dan Linmas Kota Surabaya menggagalkan percobaan bunuh diri seorang pria yang mengaku dari Jombang. Sekitar pukul 11.00 wib, Selasa (28/3/2017), pria bitu erada di stren Kalimas, Jalan Sulung Kali.

Saat itu ada petugas kebersihan yang membangunkan pria tersebut, karena petugas hendak membersihkan stren kali. Saat terbangun, tiba-tiba pria tersebut terhenyak dan mengeluarkan gunting, yang ditempelkan ke dagunya dan mengaku akan bunuh diri.
Seorang pria melakukan percobaan bunuh diriSeorang pria melakukan percobaan bunuh diri Foto: Istimewa

Melihat kondisi tersebut, petugas kebersihan menghubungi layanan Command Center (CC) dan segera direspon petugas Linmas Pemkot Surabaya. Saat petugas Linmas tiba di lokasi, masyarakat sudah banyak yang melihat pria itu membawa gunting dan batu paving yang siap dipukulkan ke kepalanya.

Petugas Linmas, polisi dan Tagana berusaha membujuk pria yang di plengsengan Kalimas itu, agar naik ke stren. Pria yang mengaku Sutrisno dari Ploso, Jombang, tak menghiraukan ajakan petugas. Malah dia mengomel, kedatangannya ke Surabaya untuk mencari anaknya di Surabaya tapi tidak ketemu.
Pria yang berusaha bunuh diri dievakuasiPria yang berusaha bunuh diri dievakuasi Foto: Istimewa

"Menurut keterangan warga, yang bersangkutan sering berkeliaran meminta-minta dan ngopi di sekitar Jalan Sulungkali," kata Irvan Widyanto, Plt Kepala Linmas Pemkot Surabaya, Selasa (28/3/2017).

Musyafak, warga Baliwerti, Surabaya, mengajak bicara dan hendak merayunya. Tapi pria tersebut malah menceburkan diri ke sungai. Petugas kebersihan Kalimas menerjunkan perahu karet untuk mengevakuasi pria tersebut.
Pria yang berusaha bunuh diri diobat petugasPria yang berusaha bunuh diri diobat petugas Foto: Istimewa

Selang beberapa jam kemudian, pria tersebut berhasil dievakuasi dari Kalimas. Kemudian dibawa ke diidentifikasi petugas Polsek Bubutan, untuk dimintai keterangan.

Karena keterangannya tidak menyambung dari pertanyaan petugas, pria tersebut diindikasikan stres. "Yang bersangkutan sudah dibawa anggota Linmas ke Liponsos, Keputih," jelas Irvan yang juga Kepala Satpol PP Kota Surabaya. (roi/fat)
Berita Terkait