Harga tiket promo ini jauh lebih murah dari harga normal. PT KAI Daop 8 Surabaya juga kebagian tiket promo valentine.
"Tiket promo valentine ini berlaku nasional," kata Manager Humas Daop 8 Surabaya Gatut Sutiyatmoko saat dihubungi detikcom, Sabtu (11/2/2017).
Gatut mengatakan, ada empat kereta yang berangkat dari Daop 8 yang tiketnya dipromokan. Kereta itu adalah Malioboro Ekspress, Gumarang, Sancaka Malam, dan Mutiara Timur Pagi.
"Kereta yang dipromokan adalah kereta yang tingkat okupansinya rendah. Jadi promo ini sekaligus mendorong tingkat okupansi," kata Gatut.
Tiket promo valentine dengan tema 'February I'm In Love' ini berlaku untuk keberangkatan mulai tanggal 14 – 16 Februari 2017. Tiket bisa diperoleh mulai tanggal 11 Februari 2017.
Harga tiket promo Valentine Day untuk kereta yang berangkat dari wilayah Daop 8 adalah:
- KA Malioboro Ekspress (Malang – Yogyakarta) Rp 100.000 (eksekutif) - Rp 80.000 (ekonomi)
- KA Gumarang (Jakarta Pasar Senen – Surabaya Pasar Turi) Rp 240.000 (eksekutif) -Rp 220.000 (bisnis) - Rp 180.000 (ekonomi)
- KA Sancaka Malam (Surabaya Gubeng - Yogyakarta ) Rp 100.000 (eksekutif) - Rp 70.000 (ekonomi)
- KA Mutiara Timur Pagi (Banyuwangi – Surabaya Gubeng) Rp 100.000 (eksekutif) -Rp 80.000 (bisnis)
Tiket promo ini tidak dapat digabung dengan program promo dan reduksi lainnya serta tiket promo dapat diubah jadwal dan dibatalkan. (iwd/ugik)











































