1.044 Personel Berjaga di Dua Titik Demo di Surabaya

1.044 Personel Berjaga di Dua Titik Demo di Surabaya

Imam Wahyudiyanta - detikNews
Kamis, 12 Jan 2017 13:03 WIB
1.044 Personel Berjaga di Dua Titik Demo di Surabaya
Foto: Istimewa
Surabaya - Aksi yang digelar mahasiswa bertema besar bela rakyat ini diamankan 1.044 Personel. Personel ini menjaga dua titik sasaran aksi. Yakni DPRD Jatim dan Pemprov Jatim, yang berada di wilayah hukum Polrestabes Surabaya.

Kabagops Polrestabes Surabaya AKBP Bambang Sukmo Wibowo mengatakan, ribuan personel diturunkan untuk menjamin kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polrestabes Surabaya.

"Kekuatan kami bagi di beberapa titik yang menjadi sasaran aksi yakni Kantor DPRD Jatim dan kantor gubernur Jawa Timur di Jalan Pahlawan Surabaya," kata Bambang.

Ada dua aksi demo di wilayah hukum Polrestabes Surabaya pada hari ini. Yakni di kantor gubernur Jatim di Jalan Pahlawan Surabaya terdapat aksi dari Aliansi Buruh Sidoarjo (ABS), dengan perkiraan massa 500 orang.

Sedangkan aksi berikutnya di DPRD Jatim dan Kawasan Monumen Tugu Pahlawan serta kantor gubernur Jatim terdapat kegiatan unjuk rasa yang dilakukan oleh Aksi BEM Se-Jawa Timur dengan perkiraan massa mencapai 100 orang. (iwd/fat)
Berita Terkait