Dengan Mobil Baru, BNNK Surabaya Lebih Mudah Tes Urine

Dengan Mobil Baru, BNNK Surabaya Lebih Mudah Tes Urine

Imam Wahyudiyanta - detikNews
Selasa, 03 Jan 2017 15:05 WIB
Dengan Mobil Baru, BNNK Surabaya Lebih Mudah Tes Urine
Foto: Imam Wahyudiyanta
Surabaya - Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Surabaya dapat amunisi baru. Sebuah mobil operasional baru telah terparkir di kantor lembaga anti madat tersebut di Jalan Grudo V.

Dengan mobil ini, kinerja BNNK Surabaya menjadi lebih mobile. Akan lebih banyak kemudahan juga dengan mobil berjenis minibus ini. Yang pasti, tes urine jadi lebih praktis.

"Akhir tahun kemarin diserahterimakan ke kami dari BNN," ujar Kepala BNNK Surabaya AKBP Suparti kepada detikcom, Selasa (3/1/2017).

Suparti mengatakan mobil operasional ini seperti kantor berjalan. Ada banyak fasilitas pendukung di dalam mobil berwarna biru itu. Mobil tersebut dilengkapi dengan kamar mandi, TV LED 40 inch dan sound system, peralatan medis, dan lemari es.

Mobil tersebut juga bisa disulap menjadi tenda portable. Atap tenda bisa dipasang dan dilengkapi dengan kursi dan meja. Di tenda portable itulah petugas BNN bisa bekerja mencatat dan mendata temuan yang ada.

"Dengan toilet mobil, kami tak tergantung dengan toilet lain. Di toilet itu bisa untuk menampung urine untuk dites urine," kata Suparti.

Fungsi dari TV LED serta sound system, kata Suparti, untuk memutar video tentang bahaya dan pencegahan narkoba, serta film dokumenter yang berkisah tentang perjuangan para pecandu narkoba untuk bebas dari jerat barang haram itu.

"Jadi sambil menunggu tes urine, bisa liat video di 'home theater' kami," kata Suparti.

Dengan kemudahan ini, Suparti mengaku razia bukan sesuatu yang susah. Tes urine dan hasilnya bisa dilakukan dengan cepat. Itu sudah dibuktikan pada razia setiap hari yang dilakukan menjelang akhir tahun kemarin.

"Sebelum adanya mobil ini, semuanya lebih ribet karena tak mudah melakukan tes urine. Dengan mobil ini, razia dan tes urine bisa dilakukan secara langsung. Dengan mobil ini, tiap tes urine bisa kami pantau lebih awas," lanjut mantan Kasubbag Humas Polrestabes Surabaya ini.

Suparti berharap dengan adanya mobil baru ini, kinerja anggotanya bisa lebih giat dan semangat lagi. Mobil ini sekaligus menjadi sarana untuk lebih dekat dengan masyarakat. Sosialisasi narkoba bisa dengan lebih mudah dilakukan.

"Mobil ini menjadikan sosialisasi narkoba lebih mudah, sederhana, dan tak berbeli-belit," tandas Suparti. (iwd/fat)
Berita Terkait