Keponakan Bahar bernama Desi Lia Eka Wulandari, terpaksa harus dilarikan ke rumah sakit. Wanita 26 tahun itu cidera terkena seruduk mobil sedan yang dikemudikan Miftahol Khoiri (20), seorang mahasiswa asal Desa/Kecamatan Bungatan. Sementara dua kendaraan lainnya, jenis Isuzu panther L 1339 WU dan pick up AE 9443 SD sama-sama ringsek usai adu bodi bagian depan.
Tiga penumpang dua kendaraan itu juga harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami cidera. Masing-masing, sopir pick up bernama Santoso (50) warga Bulung-Ponorogo dan keneknya M Ikrom (49) warga Kedinding Surabaya. Satu lagi, penumpang Panther Tituk Sudarsih (58) warga Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji. Sementara sopir Panther, Imam Busana (48) juga warga Kelurahan Mimbaan, lolos dari cedera.
Selain itu kecelakaan ini merusak sebuah kompresor, becak motor, gerobak dan sepeda motor yang parkir di depan rumah, tiang penyanggah depan rumah Bahar juga patah.
"Masih diselidiki penyebab mobil sedan ini oleng ke kanan, sampai masuk garasi depan rumah warga. Apakah karena bannya meletus, atau ada sebab lain," kata Aiptu Subagyo, anggota Satlantas Polres Situbondo di lokasi kejadian, Minggu (30/10/2016) malam.
Keterangan detikcom menyebutkan, insiden kecelakaan ini berawal saat mobil sedan menuju arah Surabaya. Menjelang tiba di lokasi, sedan tiba-tiba oleng ke kanan. Ada dugaan, karena ban depan kanan mendadak meletus. Saat bersamaan, dari arah berlawanan muncul Isuzu Panther yang dikemudikan Imam Busana.
Tahu mobil di depannya oleng, pengemudi Panther berusaha menghindar dengan banting setir ke kanan, namun masih saja terjadi serempetan dengan sedan. Akibatnya, laju sedan makin tidak terkendali hingga masuk dan menabrak berbagai sesuatu yang ada di depan rumah warga bernama Bahar.
Ironisnya, saat itu Desi sedang berjalan di depan rumah pamannya. Dia sempat lari saat tahu ada sedan melaju tak terkendali. Namun lari korban kalah cepat dengan sedan hingga terkena seruduk dan terpental.
"Keponakan saya sudah berusaha lari, tapi masih saja kena tabrak sampai terpental. Saat kejadian, saya sendiri ada di depan rumah tapi agak menyamping. Jadi melihat sedan itu oleng sampai masuk depan rumah," tandas pemilik rumah, Bahar.
TUsai menghindari dan serempetan dengan sedan, mobil Isuzu Panther yang banting ke kanan justru bertabrakan dengan mobil pick up yang datang dari arah berlawanan. Akibatnya, bagian depan dua mobil ini sama-sama ringsek.
Meski tidak menimbulkan kemacetan, namun kecelakaan ini sempat membuat arus lalu lintas di jalan raya setempat tersendat. Arus kembali lancar setelah evakuasi tiga mobil yang terlibat kecelakaan itu selesai.
"Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Hanya ada beberapa yang terluka, sekarang sudah dibawa ke rumah sakit. Kami masih akan menyelidiki penyebab pasti kecelakaan ini. Semua kendaraan yang terlibat segera kita amankan," papar Aiptu Subagyo. (fat/fat)











































