BKSDA Jatim Lepas Buaya Muara yang Muncul ke Pemukiman Warga

BKSDA Jatim Lepas Buaya Muara yang Muncul ke Pemukiman Warga

muha - detikNews
Selasa, 24 Mei 2016 12:17 WIB
BKSDA Jatim Lepas Buaya Muara yang Muncul ke Pemukiman Warga
Foto: Muhajir Arifin/File
Pasuruan - BKSDA Jatim memutuskan untuk melepas buaya muara yang muncul ke pemukiman warga Desa Carat, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. Buaya dikembalikan ke habitatnya, Sungai Cadas yang merupakan anak Sungai Berantas.

"Kami memutuskan mengembalikan buaya ke habitatnya. Habitat buaya itu memang Sungai Cadas yang merupakan anak Sungai Brantas. Sebisa mungkin dikembalikan ke habitatnya," kata Kepala BKSDA Jatim, Ayu Dewi Utari, Selasa (24/5/2016).

Pelepasan dilakukan bekerjasama antara petugas KSDA, warga, aparat keamanan dan aparat desa. "Buaya tersebut tidak terlibat konflik dengan manusia dan bahkan tidak memangsa hewan peliharaan warga," tandasnya.

Seekor buaya berukuran kurang lebih 3 meter muncul dari Kali Cadas. Kemunculan buaya ini membuat warga geger. Warga sempat menangkap dan mengikatnya untuk mengantisipasi bahaya. (fat/fat)
Berita Terkait