Korban Tewas Terjebak Kebakaran di Jagir Sidosermo Jadi Tiga Orang

Korban Tewas Terjebak Kebakaran di Jagir Sidosermo Jadi Tiga Orang

Zainal Effendi - detikNews
Selasa, 24 Nov 2015 16:44 WIB
Korban Tewas Terjebak Kebakaran di Jagir Sidosermo Jadi Tiga Orang
Ilustrasi (Foto: Thinkstock)
Surabaya - Korban tewas terjebak kebakaran rumah yang dihuni 9 Kepala Keluarga di Jalan Jagir Sidosermo bertambah satu orang. Totalnya, tiga orang tewas.

Ketiga korban merupakan ibu dan kedua anak yakni, Sukarti (38), Putri Oktasari (19) Amanda Ramadhani (12).

Kepala Bidang Operasional Dinas Kebakaran Kota Surabaya, Bambang Vistadi menjelaskan, ketiga korban meninggal ditemukan dalam satu ruangan paling belakang.

"Saat kita lakukan penelusuran, dari 7 ruangan hanya satu pintu keluar. Sedangkan korban meninggal kita temukan dalam satu ruangan di ruang paling belakang," katanya saat dihubungi detikcom, Selasa (24/11/2015).

Ketiga korban, lanjut Bambang, saat ini masih tahap identifikasi oleh tim inavis Polrestabes Surabaya. "Yang pasti satu anak, dua dewasa. Untuk jenis kelamin masih tahap identifikasi teman kepolisian," imbuh dia.

Sebuah rumah di Jalan Jagir Sidosermo yang dihuni 9 Kepala Keluarga terbakar. 13 Unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Proses pemadaman berlangsung lama karena sempitnya gang. Saat proses pemadaman, petugas mendapat informasi ada penghuni yang masih ada di dalam rumah dan terjebak. (ze/fat)
Berita Terkait