"Panjang pipa distribusi primer, sekunder tertier hampir 5.500 Km. Cukup panjang dan coverage area kami dari jumlah penduduk 2,9 juta jiwa, hampir 92,5 persen terjangkau. Artinya kami masih punya PR (pekerjaan rumah) 7,5 persen untuk mencapai 100 persen terjangkau," ujar Pejabat sementara (PJs) Direktur Utama PDAM Kota Surabaya Sunarno di sela acara penyerahan 1 unit mobil tangki air dari BNI 46 Wilayah Jawa Timur di kantor PDAM, Jalan Prof Moestopo, Senin (16/11/2015)
Sunarno menerangkan, ada beberapa kendala yang dihadapi untuk pencapai 100 persen warga Surabaya terjangkau saluran air PDAM. Seperti warga yang tinggal di kawasan lahan milik PT KAI, wilayah pengairan.
"Menang PR kami cukup serius. 7,5 persen (belum terjangkau saluran air PDAM) itu tanahnya ada yang punyai pengairan, KAI," ujarnya sambil menambahkan, pihaknya juga terus meningkatkan instalasi PDAM.
Ia mengatakan, PDAM Kota Surabaya perlu mendapatkan support dari instansi terkait untuk menyaluri warga yang sudah tinggal puluhan tahun di atas lahan tersebut.
"Mudah-mudahan tahun 2018 paling tidak harapan kami 100 persen dapat melayani masyarakat Surabaya," harapnya.
Dalam kesempatan tersebut, PDAM Surya Sembada Kota Surabaya mengucapkan terima kasih mendapatkan bantuan 1 unit truk tangki iar dari BNI 46 Wilayah Jawa Timur.
"Kalau mereka membutuhkan isidentil, tanki-tangki seperti bantuan dari BNI ini yang kita turunkan," tandasnya.Sementara itu, CEO BNI Kantor Wilayah Surabaya Aryanto Purwadi mengatakan, air merupakan kebutuhan dasar hidup manusia.
"PDAM dan BNI merasa ikut bertanggungjawab dan berperan dalam mewujudkan rasa kepedulian terhadap penyediaan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari," kata Aryanto.
"Dengan penyerahan tangki air ini diharapkan dapat meningkatkan hubungan yang baik antara BNI dengan PDAM Surya Sembada Kota Surabaya. Dan meningkatkan image BNI sebagai bank yang sangat peduli dengan lingkungan sosial, terutama masyarakat Surabaya dan sekitarnya untuk mendapatkan air bersih," jelas Aryanto. (roi/fat)











































