Rosa tampil memukau pada ujung acara perpisahan Bupati Mustofa di pendopo Graha Maja Tama Pemkab Mojokerto. Dengan balutan gaun warna biru, mantan istri Yoyo, personel grup band Padi ini membuka dengan lagu Tegar.
Sontak, penampilan Diva musik Pop Indonesia ini membuat ribuan undangan berdecak kagum. Suasana acara perpisahan Bupati Mustofa yang sebelumnya berlangsung formal menjadi lebih santai.
"Hiburan ini gembira, kebersamaannya ada, keguyuban ada, kegiatan yang bisa dinikmati bersama," kata Mustofa usai acara.
Artis ibu kota pemilik nama asli Sri Rossa Roslaina Handayani membawakan 8 lagu dalam acara tersebut. Salah satunya lagu dangdut berjudul Kopi Dangdut yang membuat tamu undangan dari unsur kepolisian naik ke panggung untuk berjoget.
Seakan ingin meluapkan rasa kegembiraannya yang tak lama lagi tak lagi mengurusi pemerintahan, pada kesempatan itu Mustofa bersama istrinya, Ikfina juga unjuk gigi bersama Rosa. Ketiganya membawakan lagu yang dilantunkan Broery Marantika dan Dewi Yull, Jangan Ada Dusta Diantara Kita.
"Ada waktu dua bulan ini sama dengan refreshing, selama ini kampanye iya, mengurusi pemerintahan iya, kalau sekarang tidak ada urusan di kabupaten kita jadi lebih bisa menikmati," ujar Mustofa.
Masa jabatan MKP sebagai Bupati Mojokerto periode 2010-2015 akan berakhir 18 Oktober nanti. Selepas dari rutinitasnya sebagai orang nomor satu di Mojokerto, calon bupati petahana itu bakal fokus berkampanye untuk kemenangannya dalam Pilkada 9 Desember nanti.
"Saya bisa fokus kepada masyarakat, bertatap muka dan berkomunikasi dengan masyarakat, sehingga bisa tahu apa yang diinginkan masyarakat ke depan," tandasnya.
Sayangnya, acara perpisahan Mustofa itu tak dihadiri wakilnya, Choirun Nisa. Pasangan Bupati dan Wabup periode 2010-2015 itu memilih pecah kongsi dalam Pilkada 2015.
Mustofa memilih mencalonkan diri bersama seorang pengusaha, Pungkasiadi. Pasangan nomor urut 2 ini diusung 7 parpol. Yakni PDIP, Golkar, Demokrat, Gerindra, NasDem, PAN, dan PKS.
Sementara Choirun Nisa memilih berpasangan dengan politisi dari DPD Golkar Jatim, Arifudinsjah. Pasangan nomor urut 1 ini disung partai Hanura, PPP, PBB, dan PKB. (bdh/bdh)











































