Kekeringan Landa 19 Daerah di Jawa Timur

Kekeringan Landa 19 Daerah di Jawa Timur

Jajeli Rois - detikNews
Rabu, 29 Jul 2015 15:43 WIB
Surabaya - 19 Daerah di Jawa Timur mengalami kekeringan. Meski begitu, jumlah daerah yang mengalami kekeringan pada tahun ini mengalami penurunan dibandingkan dengan tahun 2014 lalu.

"Tahun lalu 21 daerah. Kemudian tahun ini mungkin tinggal 19 daerah," kata Gubernur Jatim Soekarwo kepada wartawan di sela acara Silaturahmi kerukunan umat beragama di balai prajurit komplek Makodam V/Brawijaya, Rabu (29/7/2015).

Dari 19 daerah di Jawa Timur yang mengalami kekeringan diantaranya, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Ponorogo, Magetan, Bondowoso, daerah di seluruh Pulau Madura, Lamongan, Kabupaten Tuban.

Gubernur yang biasa disapa Pakde Karwo menerangkan, tahun ini ada 80 embung di daerah. "Tugasnya pemerintah kabupaten/kota menyedikan airnya, kita (pemerintah provinsi) menyiapkan tangkinya," tuturnya.

Sedangkan pembuatan embung di wilayah Madura, mengalami kendala pada embung geomembran karena kontur tanahnya tidak mendukung.

"Kesulitan kita membuat embung itu yang geomembran tanahnya di Madura. Kalau yang (di daerah) lain sudah membuat embung geomembran water treatment jalan terus," tandasnya. (roi/bdh)
Berita Terkait