Pabrik Baja di Mojokerto Terbakar

Pabrik Baja di Mojokerto Terbakar

- detikNews
Rabu, 22 Apr 2015 16:29 WIB
Pabrik Baja di Mojokerto Terbakar
Foto: Enggran EB
Mojokerto - Salah satu gudang pabrik pengecoran baja PT Jaya Mestika Indonesia di Desa Tumapel, Kecamatan Dlanggu, Mojokerto dilalap api, Rabu (22/4/2015). Belum diketahui persis penyebab kebakaran, namun 4 unit mobil pemadam kebakaran (PMK) sudah diterjunkan untuk memadamkan api.

Salah seorang satpam pabrik, Slamet R mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 15.00 Wib. Api membakar gudang tempat menyimpan batangan baja yang sudah jadi serta zak dan selang bekas.

"Gudang baja yang sudah jadi yang terbakar. Saya belum tahu penyebabnya apa," kata Slamet kepada wartawan di lokasi.

Asap hitam mengepul dari gudang yang terletak di bagian tengah sisi utara pabrik. Kebakaran ini menjadi tontonan warga sekitar. Beberapa wartawan tak diizinkan pihak pabrik untuk mengambil gambar. Terlihat beberapa petugas kepolisian berjaga di halaman pabrik.

"Nanti saja kalau mau ambil gambar dan konfirmasi, ini masih proses pemadaman," ucap Slamet sembari mengusir wartawan dari halaman pabrik.

Selain belum diketaui penyebabnya, ada atau tidaknya korban dalam peristiwa ini juga belum jelas. Sebanyak 4 unit mobil PMK terlihat masuk ke dalam pabrik untuk memadamkan api.

(bdh/bdh)
Berita Terkait