"Kami hadir untuk kenyamanan penumpang. Sebelum berangkat atau setelah turun dari kereta, kami memberikan experience yang beda," ujar Manager Cafe, Resto, Catering PT RMU kepada wartawan di Loko Cafe, Kamis (16/4/2015).
Karena konsepnya adalah kafe, maka penumpang bisa bersantai senyaman mungkin. Kafe ini didesain full kaca sehingga penumpang yang ada di dalam kafe bisa makan dan minum sambil melihat lalu lalangnya kereta.
Decil mengatakan, Loko cafe Stasiun Gubeng dengan kapasitas 45 orang itu didesain dengan konsep klasik dan industrial dengan penekanan pada interiornya.
"Industrial di sini berarti kami menggunakan raw material seperti besi, kayu, batu, dan lain sebagainya," lanjut Decil.
Decil menambahkan, kafe seluas 5x12 meter persegi itu juga hadir dengan menu unggulan yakni bebek mayor, lontong kikil, dan nasi goreng rawon. Tiga menu unggulan itu melengkapi menu lokal yang hadir dengan komposisi 70 % pada daftar menu Loko Cafe Stasiun Gubeng.
(iwd/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini