Puluhan Polisi Ajak Tukang Becak Tertib Berlalu Lintas

Puluhan Polisi Ajak Tukang Becak Tertib Berlalu Lintas

- detikNews
Rabu, 01 Apr 2015 14:11 WIB
Puluhan Polisi Ajak Tukang Becak Tertib Berlalu Lintas
Foto: Ahmad Rahman
Sumenep - Puluhan anggota Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sumenep bersepeda angin keliling kota sambil membagi-bagikan nasi bungkus. Mereka mengajak tukang becak tertib berlalu lintas di jalan raya.

Untuk menarik perhatian para pengguna jalan dan warga, sejumlah anggota polisi berpakaian lucu berjoget saat mengatur lalu lintas di perempatan. Para tukang becak pun mengaku tidak keberatan mematuhi rambu-rambu lalu lintas demi keselamatan bersama.

"Para abang becak, tolong tertib lalu lintas di jalan jangan melawan arus. Kalau lampu merah berhenti supaya tidak terjadi kecelakaan baik bagi orang lain maupun diri sendiri," kata Kasatlantas Polres Sumenep, AKP Musa Bahtiar, sambil berjoget di perempatan lampu merah Jalan Trunojoyo Sumenep, Rabu (1/4/2015).

Beberapa tukang becak yang kebetulan melintas langsung diberi sosialisasi satu per satu dan diberi nasi bungkus.

"Terima kasih pak polisi nasi bungkus dan arahannya," kata seorang tukang becak, Abd R ahman.

Operasi Simpatik Semeru 2015 dilakukan mulai 1 April di halaman Mapolres Sumenep keliling kota dan finish di perempatan Desa Gunggung Sumenep dan nasi bungkus bersama para tukang becak.

(fat/fat)
Berita Terkait