Gudang Kopra di Kalimas Terbakar

Gudang Kopra di Kalimas Terbakar

- detikNews
Minggu, 22 Mar 2015 09:39 WIB
Gudang Kopra di Kalimas Terbakar
Surabaya - Tiga gudang kopra di Jalan Kalimas Madya III terbakar. Cukup sulit bagi petugas PMK memadamkan api yang melalap seluruh bangunan seluas 30 x 60 meter persegi tersebut.

"Selain gudang yang berisi kopra, bangunan itu juga berisi minyak goreng curah," kata Kepala Dinas PMK Surabaya Chandra Oratmangun kepada detikcom, Minggu (22/3/2015).

Minyak tersebut, kata Chandra, yang membuat pemadaman cukup sulit dilakukan. Hingga pukul 08.45 WIB, api belum benar-benar padam namun sudah dapat dikuasai dan dilokalisir.

"Kebakaran dilaporkan pukul 04.50 WIB dan hingga saat ini kurang 10% api yang belum dipadamkan," ujar Chandra.

Karena lokasi kebakaran dekat dengan sungai, lanjut Chandra, maka petugas PMK langsung melakukan pemadaman dengan menyedot air sungai. Ada 10 unti mobil PMK yang dikerahkan.

"Untuk penyebabnya kami belum mengetahui," tandas Chandra.


(iwd/fat)
Berita Terkait