H-4 Lebaran, Jalur Selatan Dipadati Pemudik Roda Dua

H-4 Lebaran, Jalur Selatan Dipadati Pemudik Roda Dua

- detikNews
Kamis, 24 Jul 2014 09:50 WIB
H-4 Lebaran, Jalur Selatan Dipadati Pemudik Roda Dua
Foto: Syaiful Kusmandani
Jember - Arus lalu lintas jalur selatan khususnya di kawasan Gunung Gumitir Kabupaten Jember, dipadati pemudik yang berasal dari Pulau Bali. H-4 pemudik mayoritas menggunakan roda dua dibanding roda empat.

Dari pantauan di kawasan Gunung Gumitir tepatnya di Watu Gudang yang menjadi salah satu rest area, dipenuhi pemudik roda dua yang istirahat sambil menikmati keindahan pegunungan dengan udara yang sejuk. Namun akibat banyaknya roda dua yang parkir, pemudik yang memakai roda empat tidak bisa berhenti di lokasi tersebut .

Suryanto misalnya. Pria asal Kecamatan Tempurejo terpaksa berhenti di rest area bersama istri dan satu anaknya yang masih berusia 5 bulan. Meski memiliki balita, bapak yang tinggal di Bali sejak 1995 itu lebih memilih naik motor dibandingkan menggunakan sarana angkutan umum seperti bus.

"Enak pakai motor dibanding bus, selain kita bisa santai, bila capek bisa sewaktu waktu berhenti. Seperti di kawasan Gunung Gumitir ini," kata Suryanto, salah seorang pemudik kepada detikcom, Kamis (24/7/2014).

Sayangnya, meski terjadi kepadatan arus lalu lintas namun masih saja ditemui sikap ugal-ugalan sopir di jalur selatan yang penuh dengan tikungan dan tanjakan. Seperti di jalur sepanjang Kecamatan Sempolan-Mayang, banyak kendaraan pribadi tidak memperhitungkan keselamatan dengan mendahului kendaraan di depannya di tikungan tajam.

Sikap tersebut membuat pengguna jalan dari arah berlawanan yang tak sempat melihat kondisi di depannya karena terhalang tanjakan, terpaksa turun dari aspal dan membuat kendaraan di belakangnya terkejut.

"Banyak yang nekat sekarang, di tikungan tajam kok nyalip kendaraan di depannya padahal jelas jelas ada larangan," jelas Slamet, salah seorang warga di Kecamatan Mayang.

(fat/fat)
Berita Terkait