Labfor Polda Jatim Olah TKP Sumur Minyak PetroChina yang Terbakar

Labfor Polda Jatim Olah TKP Sumur Minyak PetroChina yang Terbakar

- detikNews
Rabu, 28 Mei 2014 09:21 WIB
Labfor Polda Jatim Olah TKP Sumur Minyak PetroChina yang Terbakar
Foto: Ainur Rofiq
Bojonegoro - Insiden kebakaran disertai ledakan di lapangan Sukowati, Pad B, Joint Operating Body (JOB) Pertamina-PetroChina East Java Bojonegoro, yang menyebabkan tiga pekerja luka, terus diselidiki polisi.

Bahkan polisi yang sudah melakukan olah TKP kemarin, kembali menggelarnya lagi bersama tim gabungan Polda Jatim dan labfor.

"Hari ini tim Labfor dari Polda Jatim akan lakukan olah TKP, Jadi nanti kita tunggu hasil dari tim, apa penyebab insiden ini," kata Kapolres Bojonegoro, AKBP Ady Wibowo, kepada detikcom di lokasi, Rabu (28/5/2014).

Sementara salah satu dari 3 pekerja bagian drilling yang mengalami luka, dirujuk ke RS Mitra Keluarga Surabaya. Korban yang dirujuk yakni Tarsam (26). Sedangkan dua korban, Joko (30) dan Nurul Huda (22) masih menjalani perawatan intensif di ruang flamboyan RS Muna Anggita, Bojonegoro‎.

Sedangkan rilis yang diterima detikcom menyebutkan jika kebakaran berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 30-40 menit oleh tim pemadam kebakaran milik Joint Operating Body (JOB) Pertamina-PetroChina East Java (PPEJ) serta dibantu PMK Pemda Bojonegoro.

"Walaupun kobaran api terlihat membumbung ke udara cukup besar, tetapi tidak sampai menimbulkan gangguan di masyarakat," jelas Corporate Secretary Pertamina Hulu Energy (PHE) Wahidin Nurluzia melalui rilisnya.

Dia menjelaskan, kebakaran terjadi karena semburan fluida campuran minyak dan air dari sumur 8 yang dilakukan perawatan. Semburan cairan campuran terjadi setelah Blowout Prevention (BOP) dibuka untuk dilakukan persiapan Lay Down DC 4¾ inc.

Karena terjadi semburan, maka BOP ditutup kembali. Saat dilakukan penutupan BOP tersebut maka terjadi ledakan dan menimbulkan api di area menara pengeboran (rig) NYT-15. Api menyambar mud tank 1&2 sehingga terjadi kebakaran. Akhirnya menyebabkan 3 pekerja luka.

Sebelumnya, sumur minyak Sumur Minyak di lapangan Sukowati, Pad B, Joint Operating Body (JOB) Pertamina-PetroChina East Java Bojonegoro, terbakar sekitar pukul 00.15 WIB, Selasa (27/5) dini hari. Tiga pekerja mengalami luka bakar serius. Mereka dirawat di RS Muna Anggita di Jalan Ahmad Yani, Bojonegoro. (fat/fat)
Berita Terkait