Perampok Bercadar Kembali Beraksi, Harta Benda Senilai Ratusan Juta Raib

Perampok Bercadar Kembali Beraksi, Harta Benda Senilai Ratusan Juta Raib

- detikNews
Selasa, 06 Mei 2014 10:05 WIB
Mojokerto - Kawanan perampok bercadar dan bersenjata tajam kembali beraksi di wilayah hukum Polres Mojokerto Kota, Selasa (6/5/2014). Kali ini kawanan perampok berhasil menggasak harta benda dan uang bernilai ratusan juta rupiah milik Heri (38), warga Jalan By Pass Mojokerto KM 52, Kecamatan Puri, Mojokerto.

Kapolsek Puri, AKP Samadi mengatakan, saat kejadian, rumah korban yang merupakan distributor semen ini dihuni 5 orang. Yakni Heri, istrinya dan tiga anaknya. Saat kejadian, semua penghuni rumah sedang tertidur lelap. Sehingga para pelaku dengan mudah memasuki rumah korban melalui pintu belakang rumah.

Menurutnya, jumlah perampok yang diperkirakan 7-8 orang berhasil melumpuhkan semua penghuni rumah dengan mengancam menggunakan senjata tajam. Akibatnya, salah seorang penghuni rumah mengalami luka bacok di telapak tangannya.

"Dari keterangan korban kejadian sekitar pukul 01.00 WIB, semua pelaku memakai penutup wajah dan membawa senjata tajam. Pelaku sempat memaksa korban menunjukkan tempat uang dan barang berharga dengan melukai salah satu korbannya," jelas Samadi kepada detikcom.

Samadi menambahkan, kelima korban tidak sampai disekap oleh para pelaku karena korban bersedia menunjukkan tempat barang berharganya disimpan.

"Harta korban yang dibawa pelaku diantaranya uang tunai senilai Rp 40 juta, handphone sebanyak 6 buah, TV dan DVD, serta perhiasan emas. Total kerugian di atas Rp 100 juta," imbuhnya.

Usai melancarkan aksinya, Samadi menambahkan, salah seorang pelaku sempat menghubungi pelaku lain menggunakan ponsel untuk menjemput mereka di depan rumah korban. Kemudian, kawanan perampok itu kabur menggunakan sebuah mobil.

"Kita sudah melakukan olah TKP, satu korban luka kita bawa ke Rumah Sakit Gatoel untuk menjalani perawatan," pungkasnya.

Dari catatan detikcom, kejadian hampir serupa pernah menimpa seorang pengusaha bernama Hadi Jaya (43), warga Desa Tangunan, Kecamatan Puri, Mojokerto sebulan lalu (1/4). Rumah Hadi dijarah 10 perampok bercadar dan bersenjata tajam sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

Setelah melumpuhkan penghuninya, kawanan perampok ini berhasil membawa kabur mobil, dua sepeda motor, barang-barang elektronik, perhiasan emas dan pakaian milik korban.

(fat/fat)
Berita Terkait