Jadikan Surabaya Kota Tujuan Belanja, Risma akan Gandeng Citilink

Jadikan Surabaya Kota Tujuan Belanja, Risma akan Gandeng Citilink

- detikNews
Jumat, 02 Mei 2014 15:12 WIB
Jadikan Surabaya Kota Tujuan Belanja, Risma akan Gandeng Citilink
Risma saat menerima penghargaan dari Gubernur Jatim
Surabaya - Wali Kota Tri Rismaharini ingin menjadikan Surabaya menjadi kota tujuan belanja bagi masyarakat Indonesia timur. Untuk itu, Risma akan menambah pusat perbelanjaan kelas atas yang menjual barang brand internasional dan menggandeng maskapai Citilink.

Selama ini menurut Risma, banyak masyarakat dari Indonesia Timur yang akan ke Surabaya harus terlebih dulu transit ke Jakarta, sehingga perputaran uang tidak terjadi Kota Pahlawan. "

"Saya akan komunikasi dengan Citilink. Karena homebasenya di Surabaya , nah saya berharap mereka bisa layani Kalimantan langsung, selama ini kan transit," kata Wali Kota Risma pada wartawan usai melantik pengurus Asosiasi Pengusaha Pusat Belanja Indonesia DPD Jatim di Balai Kota Surabaya, Jumat (2/5/2014).

Selain itu, peraih penghargaan walikota terbaik dunia bulan Februari 2014 ini juga akan berkomunikasi dengan otoritas pelabuhan untuk membuat kapal cepat yang menghubungkan antar pulau.

"Saya juga akan mau komunikasi kalau Teluk Lamong jadi, kan jadi pelabuhan barang dan pelabuhan Tanjung Perak akan jadi pelabuhan penampung. Saya akan komunikasi agar buat kapal bagus yang pendek seperti crush tapi pendek skala antar pulau seperti Singapura-Batam," ungkapnya.

(bdh/bdh)
Berita Terkait