Tekanan Udara Rendah Berdampak Potensi Hujan Berkurang

Tekanan Udara Rendah Berdampak Potensi Hujan Berkurang

- detikNews
Minggu, 12 Jan 2014 14:16 WIB
Surabaya - Tekanan udara rendah terjadi di Samudera Hindia hingga menyentuh angka 1.005 milibar. Bila hal ini terus terjadi, maka tekanan udara di wilayah Jawa Timur ikut tertarik. Dampaknya, ini bisa mengurangi potensi hujan di kawasan Jatim.

"Angin atau udara di atas Jawa Timur bisa tertarik kesana, karena angin dan udara itu sifatnya bergerak dari tekanan tinggi ke tekanan yang rendah," kata Prakirawan BMKG Juanda, Ahmad Bisri, Minggu (12/1/2014).

"Kalau tarikannya kuat, bisa mengurangi potensi hujan di Jawa Timur," kata dia lagi.

Saat ini, tekanan udara di Jawa Timur khususnya Surabaya masih sekitar 1.009 milibar dengan suhu udara 28 derajat celcius. Titik embun terpantau pada 24 derajat celcius, arah angin datang dari barat daya dengan kecepatan 15 km per jam.

"Ini masih normal," pungkas dia.

(nrm/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.