Gnu Koleksi KBS Mati Karena Kembung

Gnu Koleksi KBS Mati Karena Kembung

Imam Wahyudiyanta - detikNews
Senin, 06 Jan 2014 14:39 WIB
Gnu Koleksi KBS Mati Karena Kembung
Surabaya - Koleksi hewan Kebun Binatang Surabaya (KBS) kembali berkurang. Seekor gnu atau wilddebeest diketahui mati di kandangnya tadi pagi. Hewan memamah biak itu mati karena perutnya kembung.

"Yang mati gnu jantan usianya 4 tahun," kata Humas KBS Agus Supangkat, Senin (6/1/2014).

Padahal, kata Agus, gnu yang dinamai Dedy ini pada Minggu (5/1/2014) sore masih terpantau sehat. "Mungkin gejala sakitnya terjadi malam hari. Karena Minggu sore kemarin Dedy nggak sakit," ujar Agus.

Dedy telah melalui proses otopsi. Hasil sementara, tim dokter hewan KBS menyatakan gnu mengalami tympani atau gangguan kembung di perut.

"Hasil otopsi sementara, Dedy mengalami tympani atau kembung. Mungkin faktor kelembapan kandang, karena hari Sabtu dan Minggu (4-5/1/2014) kan hujan," tambah Agus.

Untuk satwa endemi Afrika ini, lanjut Agus, bisa hidup hingga mencapai umur 20 tahun. Kini koleksi gnu di KBS tinggal satu ekor berjenis kelamin betina.

(iwd/iwd)
Berita Terkait