Mortir Aktif yang Ditemukan Operator Eskavator Hendak Dijual

Mortir Aktif yang Ditemukan Operator Eskavator Hendak Dijual

- detikNews
Senin, 02 Des 2013 14:31 WIB
Tim gegana mengidentifikasi mortir
Surabaya - Mortir di Jalan Benteng Miring, Semampir ditemukan pada Sabtu (30/11/2013). Namun baru dilaporkan hari ini. Rupanya ada kesengajaan penemuan mortir itu tidak dilaporkan ke polisi.

"Mortir itu hendak dikiloin (dijual) ke pedagang besi tua," kata AKP Lily Djafar kepada detikcom, Senin (2/12/2013).

Kasubbag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak itu mengatakan, pelakunya adalah penemu mortir itu yakni Mohammad Adim (36). Operator eskavator itu mengetahui jika mortir tersebut sangat berat. Mortir itu pun secara diam-diam disembunyikannya di lokasi kejadian.

"Tetapi ada warga yang mengetahuinya dan melapor ke kami. Anggota pun segera mendatangi lokasi," lanjut Lily.

Bila benar akan dijual, Lily tak bisa berandai-andai apa yang akan terjadi. Jika meledak, mungkin Lily yang bakal repot. Setelah diperiksa tim gegana, mortir itu ternyata masih aktif.

"Jika meledak, radius ledakannya bisa mencapai 100 meter. Untung saja kami mengetahui ada penemuan mortir ini," tandas Lily.

(iwd/iwd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.