Gudang Kertas Karton di Sidoarjo Ludes Terbakar

Gudang Kertas Karton di Sidoarjo Ludes Terbakar

- detikNews
Minggu, 07 Apr 2013 06:00 WIB
Sidoarjo - Sebuah gudang pabrik memproduksi kertas karton PT Prima Surya Jalan Raya Japanan KM 63 No 67 Kec Sukodono, Sidoarjo ludes terbakar, Minggu (6/4/2013) dini hari.

Kobaran api yang terus membara menyebabkan sejumlah karyawan perusahaan panik
Dari pantauan detiksurabaya.com, sejumlah karyawan harus mengeluarkan tabung elpiji berukuran 15 kg. Mereka menyelamatkan beberapa dokumen penting yang tersimpan di dalam CPU.

6 Unit damkar yang dikerahkan tak mampu menjinakkan api sehingga hampir seluruh gudang pabrik termasuk kantor ludes terbakar.

Menurut Kapolsek Sukodono AKP Redik Tri Bawono, kebakaran yang terjadi sejak semalam baru dijinakkan 6 jam kemudian atau dini hari tadi.

"Kebakaran perusahaan ini diduga berasal dari pembakaran gudang sampah belakang di area dalam pafbrik," kata kapolsek kepada wartawan di lokasi kejadian.

Meski kebakaran ini tidak ada korban jiwa, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Selain itu, kebakaran ini juga menyebabkan panik petugas Gas Negara. Pasalnya, di dalam area perusahaan ada instalasi gas. Mereka pun terpaksa harus memutuskan aliran gas.

(fat/fat)
Berita Terkait