Pantauan detiksurabaya.com, KA kelas bisnis ini mendadak berhenti di palang pintu Jalan Raya Mojopahit, Kelurahan Miji, Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto sekitar pukul 18.10 WIB.
Hal ini membuat palang pintu terus menutup dan alarm terus berbunyi. Arus lalin pun padat karena terlalu lama menunggu loko kereta yang tak kunjung berjalan dan menutup separuh jalan.
"Kereta mendadak berhenti. Entah penyebabnya apa belum diketahui," kata salah satu petugas Stasiun Mojokerto kepada detiksurabaya.com dilokasi.
Sementara itu, sekitar pukul 19.15 WIB, lokomotif langsir datang ke lokasi untuk menarik mundur KA Mutiara Selatan ini ke Stasiun Mojokerto agar tak mengganggu jadwal perjalanan kereta lainnya.
Alhasil, raut kecewa nampak di wajah para penumpang karena kereta mengalami kerusakan dan dipastikan jadwal keberangkatannya tertunda.
"Harusnya saya pilih kereta seperti ini bisa lebih cepat dibanding kereta ekonomi. Tapi malah rusak," kata Sofan (36), salah satu penumpang tujuan Bandung dengan nada penuh kecewa.
Kerusakan lokomotif KA nomer CC2040808 dipo induk Bandung ini, belum diketahui penyebabnya. Kepala Stasiun Mojokerto Adin Suwiknyo belum bisa dikonfirmasi perihal kerusakan KA ini.
Sementara itu, hingga pukul 19.15, KA Mutiara Selatan yang sedianya bertolak dari Surabaya Gubeng ke Bandung ini, masih tertahan di Stasiun Mojokerto. Para penumpang terlihat turun dari kereta dengan raut wajah kecewa.
(ze/ze)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini