Tren Kasus Klithih di Yogya Selama 2021 Meningkat

Tren Kasus Klithih di Yogya Selama 2021 Meningkat

Jauh Hari Wawan S. - detikNews
Rabu, 29 Des 2021 12:59 WIB
Wakapolda DIY Brigjen R Slamet Santoso, Rabu (29/12/2021).
Wakapolda DIY Brigjen R Slamet Santoso, Rabu (29/12/2021). (Foto: Jauh Hari Wawan S/detikcom)
Sleman -

Kasus kejahatan jalanan atau klithih di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih terus merajalela. Dari data Polda DIY tren kejahatan jalanan pada tahun 2021 mengalami peningkatan dibanding tahun 2020.

"Data kejahatan jalanan pada 2020 ada 52 laporan sementara pada 2021 ada 58 laporan," kata Wakapolda DIY Brigjen R Slamet Santoso saat jumpa pers akhir tahun Polda DIY 2021, Rabu (29/12/2021).

Selain peningkatan jumlah laporan, terdapat peningkatan jumlah pelaku kejahatan jalanan. Di tahun 2020 polisi mengamankan 91 orang pelaku, sementara di tahun 2021 terdapat 102 orang pelaku yang ditangkap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk tahun 2020 ada 38 kasus kejahatan jalanan yang selesai, sementara di 2021 ada 40 kasus kejahatan jalanan yang selesai," jelasnya.

Slamet melanjutkan, dari data pelaku yang diamankan tahun 2021, setelah dilakukan pemeriksaan ternyata didominasi oleh pelajar.

ADVERTISEMENT

"Status pelaku ini, dari 102 orang 80 di antaranya merupakan pelajar kemudian 22 orang lainnya pengangguran," ungkap Slamet.

Modus operandi kejahatan jalanan di 2021, kata Slamet, terdiri dari ada 32 kasus penganiayaan, 25 kasus senjata tajam (sajam), dan 1 perusakan.

"Berkaitan dengan klithih atau kejahatan jalanan konvensional sebenarnya yang endingnya adalah kalau enggak penganiayaan berat mungkin perampasan dan sebagainya," tutupnya.

Simak video 'Kata Lembaga Perlindungan Anak soal Remaja Yogya Jadi Pelaku Klithih':

[Gambas:Video 20detik]



(sip/ams)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads