Rumah Duka Mbah Minto Klaten Dipenuhi Karangan Bunga dari Pejabat

Rumah Duka Mbah Minto Klaten Dipenuhi Karangan Bunga dari Pejabat

Achmad Syauqi - detikNews
Kamis, 23 Des 2021 11:59 WIB
Karangan bunga di rumah duka Mbah Minto, Klaten, Kamis (23/12/2021).
Karangan bunga di rumah duka Mbah Minto, Klaten, Kamis (23/12/2021). (Foto: Achmad Syauqi/detikcom)
Klaten -

Rumah duka artis parodi gagal mudik pandemi Mbah Minto (85) mulai didatangi para pelayat. Tak hanya itu, sejumlah karangan bunga memenuhi rumah duka beberapa dari pejabat.

Pantauan detikcom, di rumah duka Mbah Minto yang terletak di Dusun Selorejo, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Klaten, Kamis (23/12/2021) siang, kiriman bunga duka cita terlihat datang dari Bupati Klaten Sri Mulyani, Ketua DPRD Klaten Hamenang Wajar Ismoyo, Kapolres Klaten, dan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Selain itu tampak karangan bunga dari beberapa instansi mulai perusahaan swasta, rumah sakit hingga DPR RI.

Rumah Mbah Minto yang berukuran sekitar 3x4 meter itu berada terselip di antara rumah lainnya yang ukurannya lebih besar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di depan rumah Mbah Minto, tampak beberapa kerabat merangkai bunga dan kelengkapan upacara pemakaman. Sedangkan kursi pelayat disediakan di barat rumah dan di jalan kampung.

Keponakan Mbah Minto, Paimin (53), mengatakan Mbah Minto sebelumnya sempat dirawat di RSD Bagas Waras Klaten selama beberapa hari. Mbah Minto meninggal dunia di RSI Klaten pada Rabu (22/12) sekitar pukul 21.00 WIB.

ADVERTISEMENT

"Sebelumnya dibawa ke RSD Bagas Waras tapi kemudian dibawa ke RSI. Sudah beberapa kali dibawa ke RS sebenarnya," kata Paimin kepada wartawan, siang ini.

Simak juga 'Saat THR Rp 1 Juta untuk Mbah Minto, 'Aktris' Parodi Gagal Mudik-Corona':

[Gambas:Video 20detik]



(sip/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads