Polda Jelaskan Viral Pemotor Jatuh Saat Dihentikan Paksa Polisi Semarang

Polda Jelaskan Viral Pemotor Jatuh Saat Dihentikan Paksa Polisi Semarang

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Rabu, 15 Sep 2021 12:05 WIB
Viral pemotor jatuh saat dihentikan paksa polisi Semarang
Viral pemotor jatuh saat dihentikan paksa polisi Semarang. (Foto: dok akun IG @alvinlie21)
Semarang -

Video pemotor yang jatuh saat dihentikan paksa oleh polisi di Semarang, Jawa Tengah, viral di media sosial. Polda Jateng menegaskan polisi meminta keterangan dari kedua pihak. Polda menegaskan motor jatuh bukan karena didorong oleh petugas.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes M Iqbal Alqudusy, mengatakan Bripka Amir selaku petugas dan Faizal Nugroho selaku pengendara motor sudah saling memaafkan.

"Namun pelanggaran yang dilakukan pengendara tetap dikenai penilangan, karena sepeda motor yang dikendarai tidak dilengkapi spion dan tidak ada pelat nomornya. Knalpotnya juga brong. Bukan knalpot standar pabrik," kata Iqbal kepada wartawan dalam keterangannya, Rabu (15/9/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang bersangkutan saat diperiksa hanya menunjukkan STNK motor dan tidak bisa menunjukkan SIM C," imbuhnya.

Ia menjelaskan peristiwa pengendara jatuh saat ditindak itu terjadi di traffic light Jalan Pemuda Kota Semarang, Senin 13 September 2021 sekitar jam 16.30 WIB. Kejadian berawal saat anggota polisi melihat motor yang dikendarai Faizal tidak dipasangi pelat nomor. Selain itu, motor yang digunakan tidak dilengkapi spion dan knalpot standar.

ADVERTISEMENT

"Pengendara motor saat dihampiri, malah berusaha melarikan diri. Secara refleks petugas memegang tangan pengendara agar menghentikan laju motornya. Namun yang terjadi kemudian, kondisi motor tidak seimbang dan akhirnya pengendara serta pemboncengnya terjatuh. Tidak ada niat mendorong dan murni di luar kesengajaan," jelas Iqbal.

Usai pengendara terjatuh, lanjut Iqbal, Bripka Amir juga langsung menolong Faizal dan wanita yang diboncengnya. Iqbal menambahkan, permasalahan tersebut telah dikoordinasikan dan ditangani oleh Sipropam Polrestabes Semarang.

"Permasalahan antara petugas dan saudara Faizal Nugroho sudah selesai secara kekeluargaan. Bahkan saudara Faizal sampai mencium tangan Bripka Amir saat bersalaman," jelasnya.

Untuk diketahui, video tersebut diunggah oleh akun Instagram @alvinlie21 dengan caption mempertanyakan kesalahan pemotor dan tindakan anggota polisi itu.

Simak juga 'Jatuh saat Nyalip, Pemotor di Cianjur Tewas Terlindas Truk Molen':

[Gambas:Video 20detik]



(mbr/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads