8 Pegawai Kantor Imigrasi Solo Terpapar Corona

8 Pegawai Kantor Imigrasi Solo Terpapar Corona

Bayu Ardi Isnanto - detikNews
Sabtu, 01 Mei 2021 15:55 WIB
COVID-19 Health insurance concept. Blurring of hand holding pen and Stethoscope on health form. Focus on
Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/farosofa)
Karanganyar -

Sebanyak 8 orang pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Solo di Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Karanganyar, terpapar virus Corona atau COVID-19. Jumlah tersebut berdasarkan temuan kasus pertama dan hasil tracing kontak erat.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karanganyar, Purwati, mengatakan awalnya ada dua kasus yang ditemukan. Kasus pertama diketahui Selasa (20/4) dan kedua pada Kamis (22/4).

Dari kasus tersebut, maka Dinas Kesehatan melakukan tracing kontak erat pegawai kantor Imigrasi Solo tersebut. Ada 30 orang yang kemudian menjalani tes swab.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari 30 orang (pegawai Kantor Imigrasi Solo) yang dites swab itu ada 6 orang positif. Jadi ada 8 orang yang positif," kata Purwati saat dihubungi wartawan, Sabtu (1/5/2021).

ADVERTISEMENT

Selanjutnya, Purwati mengembangkan kasus dengan melakukan tracing sampai ke tingkat keluarga. Namun hanya ada satu yang berdomisili Karanganyar.

"Kita lanjut ke keluarga, masih tracing. Tapi hanya satu kemarin yang dari Karanganyar, lainnya dari daerah lain," ujar dia.

Meski demikian, pihaknya masih memperbolehkan kantor imigrasi beroperasi. Akan tetapi protokol kesehatan harus diberlakukan lebih ketat. Penyemprotan disinfektan pun sudah dilakukan.

"Sebagian karyawan WFH dan WFO, yang kontak erat kemarin harus isolasi mandiri dulu. Pelayanan tetap berjalan tapi harus sesuai protokol kesehatan," kata dia.

(bai/rih)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads