Maulid Akbar Habib Luthfi di Pekalongan Batal Digelar 20 Desember

Maulid Akbar Habib Luthfi di Pekalongan Batal Digelar 20 Desember

Robby Bernardi - detikNews
Kamis, 17 Des 2020 20:50 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sowan Habib Luthfi bin Yahya di Pekalongan, Kamis (17/12/2020).
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo usai bertemu Habib Luthfi bin Yahya di Pekalongan, Kamis (17/12/2020). (Foto: Robby Bernardi/detikcom )
Pekalongan -

Acara Maulid Akbar Kanzus Sholawat Habib Luthfi bin Yahya di Kota Pekalongan yang sedianya digelar Minggu (20/12), dibatalkan. Pengajian akbar itu ditunda sampai waktu yang belum bisa ditentukan.

Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo usai sowan Habib Luthfi bin Yahya di kediamannya di Pekalongan, malam ini. Ganjar datang bersama Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi dan Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari.

"Hari ini saya sowan ke Habib Luthfi bersama Pak Kapolda dan Pak Pangdam. Tadi sudah mendapatkan banyak sekali pengarahan dari beliau (Habib Luthfi), termasuk terkait beberapa acara yang akan digelar, salah satunya acara Maulid Nabi," kata Ganjar usai pertemuan di kediaman Habib Luthfi, Pekalongan, Kamis (17/12/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita sudah bersepakat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan semuanya, maka kita akan menjadwalkan ulang seluruh acara yang ada," sambung Ganjar.

Ganjar belum bisa memastikan kapan acara Maulid Akbar Kanzus Sholawat itu bakal digelar. Hanya saja dia memastikan acara itu bakal digelar setelah ada jadwal vaksinasi COVID-19.

ADVERTISEMENT

"Acaranya nanti menunggu setelah adanya vaksin COVID-19, akan diumumkan lagi kapan jadwalnya. Jadi menunggu pengumuman lebih lanjut. Kita semua sepakat, untuk acara besok (Maulid Nabi) ditiadakan," tambahnya.

Dia pun berharap program vaksinasi COVID-19 bisa segera dilakukan. Sehingga masyarakat bisa lebih aman menyelenggarakan kegiatan meski pandemi.

"Ini demi untuk menyempurnakan acaranya dan membuat semuanya aman dan nyaman," harapnya.

Diketahui, acara Maulid Akbar Kanzus Sholawat mulanya akan digelar Minggu (22/11) lalu. Namun, kemudian diputuskan untuk ditunda pada Minggu (20/12) mendatang.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sowan Habib Luthfi bin Yahya di Pekalongan, Kamis (17/12/2020).Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Kapolda Jateng dan Pangdam IV Diponegoro sowan Habib Luthfi bin Yahya di Pekalongan, Kamis (17/12/2020). Foto: Robby Bernardi/detikcom

Habib Luthfi mempunyai alasan untuk menunda acara yang sebelumnya sudah dipersiapkan matang tersebut. Saat itu, Habib Luthfi juga mempertimbangkan soal Pilkada serentak 2020 yang digelar 9 Desember 2020 di sejumlah daerah.

"Alasan lainnya, banyak wilayah di Jawa Tengah saat ini, menghadapi Pilkada. Supaya kita semuanya tidak terkontaminasi keperluan politik dan kita semuanya punya hak pilih masing-masing. Setelah 9 Desember baru kita lakukan sebagai penyejuk suasana nasional (usai Pilkada)," kata Habib Luthfi.

Hal tersebut disampaikan Habib Luthfi bin Yahya kepada panitia acara Maulid Akbar Kanzus Sholawat, Selasa (17/11) malam yang rekamannya diterima detikcom, Rabu (18/11).

Simak video 'Klaster Petamburan Bertambah Jadi 30 Kasus dari Acara Maulid-Nikah':

[Gambas:Video 20detik]



(ams/rih)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads