Ganjar Usul Debat Kandidat Pilkada Digelar Virtual

Ganjar Usul Debat Kandidat Pilkada Digelar Virtual

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Rabu, 09 Sep 2020 18:44 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo (Foto: Angling Adhitya Purbaya/detikcom)
Semarang -

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengusulkan agar tahapan debat kandidat Pilkada 2020 digelar virtual. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir kerumunan di masa pandemi virus Corona atau COVID-19.

"Sifatnya sebenarnya brief dan mengingatkan ya, agar tidak terjadi situasi yang nanti mempengaruhi kondisi kesehatan karena lagi pandemi," kata Ganjar di kantornya, Semarang, Rabu (9/9/2020).

Hal itu diungkapkan Ganjar usai mengikuti Rakorsus Tingkat Menteri yang dipimpin Menko Polhukam melalui konferensi video. Ganjar mengatakan rakor tersebut mengingatkan soal kondisi pandemi ketika proses Pilkada.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ganjar lalu menyinggung sejumlah petugas pengawas Pemilu di Boyolali yang terpapar Corona. Menurutnya hal itu menjadi salah satu atensi perlunya antisipasi agar tidak ada klaster Pilkada.

"Nah ini kalau mereka tidak mendapatkan informasi yang baik, cara kerja yang baik, perlindungan peralatan atau APD yang baik, ini bahaya," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Saat ini tahapan Pilkada yang sudah dilalui yaitu pendaftaran dan sedang proses tes kesehatan. Tahap yang berpotensi adanya kerumunan yaitu debat antar kandidat, sehingga ia mengusulkan agar dilakukan virtual.

"Saya sih mengusulkan karena pendaftaran sudah, mereka sekarang pemeriksaan kesehatan, kalau bisa nanti debat-debatnya nggak usah ada lah, virtual aja," ucapnya.

Ganjar menyebut tak ada arahan khusus untuk 21 daerah di Jawa Tengah yang bakal menggelar Pilkada 2020. Namun, dalam rakor tersebut Kota Semarang menjadi sorotan karena masuk zona merah Corona.

"Hari ini yang disebutkan oleh pusat hanya Kota Semarang kok, maka di Kota Semarang memang harus lebih ketat memberlakukan itu (protokol kesehatan)," katanya.

Tonton video 'DPR Wanti-wanti Kampanye Pilkada 2020 Berpotensi Sebarkan Covid-19':

[Gambas:Video 20detik]



(ams/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads