Bahas Pilkada Serentak 2020 dengan Sultan, Mahfud Md: DIY Sudah Siap

Bahas Pilkada Serentak 2020 dengan Sultan, Mahfud Md: DIY Sudah Siap

Pradito Rida Pertana - detikNews
Senin, 15 Jun 2020 17:07 WIB
Mahfud Md bertemu Sultan HB X 15 Juni 2020
Mahfud Md bertemu Sri Sultan HB X di Yogyakarta, Senin (15/6/2020). (Foto: Pradito Rida Pertana/detikcom)
Yogyakarta -

Menkopolhukam Mahfud Md melakukan pertemuan dengan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X untuk membahas pelaksanaan Pilkada serentak 2020 bulan Desember nanti. Mahfud menilai secara prinsip DIY sudah siap melaksanakannya.

"Baru saja saya bersama dengan Pak Gubernur (DIY) bertemu dengan pimpinan KPU DIY, Bawaslu (DIY) dan tiga kabupaten gelar pilkada tahun 2020 untuk memastikan kesiapan bahwa Pilkada serentak akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember tahun 2020 dengan protokol kesehatan," kata Mahfud, Senin (15/6/2020).

Hal tersebut diungkapkan Mahfud usai melakukan pertemuan membahas kesiapan Pilkada serentak 2020 di Gedhong Pracimosono, kompleks Kantor Gubernur DIY, Kota Yogyakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mahfud melanjutkan, bahwa dari hasil pertemuan tersebut DIY siap menggelar pilkada serentak.

"Dan di Yogyakarta, berdasarkan dari informasi dan arahan Gubernur (DIY) dan laporan KPU (DIY), laporan Danrem (072/Pamungkas Yogyakarta), Kapolda (DIY) dan sebagianya, secara praktis dan prinsip (DIY) siap untuk melakukan pilkada serentak," ujar Mahfud.

ADVERTISEMENT

Mahfud menjelaskan, terdapat alasan mengapa Pilkada serentak 2020 tetap harus dilaksanakan meski pandemi virus Corona (COVID-19) belum berakhir. Hal tersebut agar roda pemerintahan tetap berjalan seiring dengan dimulainya new normal.

Simak video 'Mendagri: Corona Bisa Jadi Isu Adu Gagasan Calon di Pilkada':

"Kita tidak menunda lagi karena pemerintah dan pemerintahan harus berjalan normal dari pusat sampai ke daerah termasuk dengan cara normal yang baru (new normal)," ucap Mahfud.

"Kita tidak tahu COVID-19 kapan berakhirnya, oleh karena itu kita harus ambil langkah antisipasi. Kalau memang tidak berakhir sampai lama ya kita tetap melaksanakan pemerintahan secara normal, sehingga pilkada serentak tetap tanggal 9 Desember," lanjutnya.

Sementara itu, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengaku bahwa tiga kabupaten di DIY yang akan menggelar Pilkada 2020, yakni Gunungkidul, Sleman dan Bantul sudah menyatakan kesiapannya. Bahkan, mulai hari ini persiapan tersebut mulai dilakukan.

"Karena pilkada kan dilaksanakan 9 Desember, ya kita siap melaksanakan itu. Karena perencanaan sudah dilakukan, untuk pelaksanaannya dimulai hari ini, 15 Juni, itu aja," kata Sultan saat ditemui wartawan di kompleks Kantor Gubernur DIY.

Halaman 2 dari 2
(rih/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads