Gunung Merapi Erupsi Lagi Malam Ini

Gunung Merapi Erupsi Lagi Malam Ini

Tim Detikcom - detikNews
Sabtu, 28 Mar 2020 19:48 WIB
Gunung Merapi erupsi, Sabtu (28/3/2020) malam.
Foto: Gunung Merapi erupsi, Sabtu (28/3/2020) malam. (Dok BPPTKG)
Yogyakarta -

Gunung Merapi kembali erupsi malam ini. Erupsi kali ini terjadi pada pukul 19.25 WIB.

"Terjadi erupsi di Gunung Merapi tanggal 28 Maret 2020 pukul 19.25 WIB," demikian disampaikan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun Twitternya @BPPTKG, Sabtu (28/3/2020).

Erupsi gunung yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ini tercatat di seismogram dengan amplitudo 75 mm dan durasi 243 detik. Erupsi ini menjadi yang kedua pada hari ini setelah erupsi pada pagi tadi pukul 05.21 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Status Gunung Merapi masih waspada sejak 21 Mei 2018.

(sip/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads