Gunung Merapi Erupsi Lagi

Gunung Merapi Erupsi Lagi

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 27 Mar 2020 11:30 WIB
Gunung Merapi erupsi, Jumat (27/3/2020).
Foto: Gunung Merapi erupsi, Jumat (27/3/2020). (Dok BPPTKG)
Yogyakarta -

Gunung Merapi erupsi siang ini. Erupsi terjadi pada pukul 10.56 WIB.

"Terjadi erupsi di Gunung #Merapi tanggal 27 Maret 2020 pukul 10.56 WIB," demikian ditulis Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun resmi Twitter @BPPTKG, seperti yang dilihat detikcom, Jumat (27/3/2020).

Erupsi gunung yang berada di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ini tercatat di seismogram dengan amplitudo 75 mm. Durasi erupsi yang terjadi yakni selama 7 menit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

BPPTKG menyatakan status Gunung Merapi masih di level Waspada. Status ini bertahan sejak 21 Mei 2018.

ADVERTISEMENT

Dampak Abu Vulkanik Lebih Berbahaya Daripada Virus Corona:

[Gambas:Video 20detik]



(sip/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads