Saut Batal Mundur, Pimpinan KPK: Kami Kompak Selesaikan Tugas

Saut Batal Mundur, Pimpinan KPK: Kami Kompak Selesaikan Tugas

Bayu Ardi Isnanto - detikNews
Rabu, 25 Sep 2019 16:53 WIB
Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Solo, Rabu (25/9/2019). (Bayu Ardi Isnanto/detikcom)
Solo - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang telah aktif lagi setelah sempat menyatakan mundur dari jabatannya. Pimpinan KPK pun menyatakan tetap kompak hingga masa jabatan berakhir Desember mendatang.

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata mengatakan Saut sempat tidak berada di KPK bukan karena mundur. Tapi Saut hanya mengajukan cuti selama sepekan.

"Nggak ada (mundur). Kami tetap kompak sampai Desember, sampai pejabat baru dilantik," kata Alex saat ditemui di Sunan Hotel, Solo, Rabu (25/9/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"(Saut) cuti satu pekan. Masuk lagi Senin kemarin," ujarnya.


Menurutnya, isu pengunduran diri sudah tidak perlu dibahas lagi. Seluruh pimpinan KPK periode 2015-2019 akan terus bersama hingga akhir masa tugasnya.

"Isu pengunduran diri, penyerahan mandat itu tidak ada lagi. Kami masih tetap bersama," ujar dia.

Sebelumnya, Ketua KPK Agus Rahardjo dan Wakil Ketua KPK Laode M Syarif sempat mengembalikan tanggung jawab pengelolaan KPK kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sementara itu, Saut menyatakan keinginan mengundurkan diri beberapa saat setelah DPR memilih lima pimpinan baru KPK periode 2019-2023.

Kini Agus Rahardjo cs kembali bekerja menuntaskan masa jabatannya hingga Desember 2019.



Simak juga video "Blak-blakan Fahri Hamzah: Jokowi Dilumpuhkan demi Perppu":

[Gambas:Video 20detik]

(bai/rih)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads