UIN Sunan Kalijaga Yogya Masih Buka Pendaftaran Jalur Mandiri

UIN Sunan Kalijaga Yogya Masih Buka Pendaftaran Jalur Mandiri

Usman Hadi - detikNews
Rabu, 04 Jul 2018 16:49 WIB
Foto: Usman Hadi/detikcom
sleman - Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta telah diumumkan, Selasa (3/7). Kini tersisa satu jalur penerimaan mahasiswa baru (maba) di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta, yakni jalur mandiri paper-based test (PBT).

"Masih terbuka (pendaftaran maba) jalur PBT baik IPA maupun IPS," kata Kepala Admisi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Ridwan saat dihubungi detikcom, Rabu (4/7/2018).

Ridwan menjelaskan, jalur mandiri PBT di UIN Sunan Kalijaga Yogya dibuka dari tanggal 2 Mei sampai 11 Juli 2018. Jalur tersebut adalah yang terakhir, sehingga mereka yang ingin menjadi mahasiswa UIN Yogya diharapkan segera mendaftarkan diri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Terakhir PBT yang akan berakhir pendaftarannya pada tanggal 11 Juli 2018. Pengumumannya sekitar awal Agustus, kita rencanakan tanggal 2 Agustus," ungkapnya.
uny

"Sebanyak 41 program studi muncul semua, semua program studi dibuka (di jalur mandiri PBT)," lanjutnya.

Disinggung terkait hasil SBMPTN 2018, Ridwan menjelaskan ada 612 calon mahasiswa yang diterima di UIN Yogya. Mereka adalah calon mahasiswa pilihan dari 10.985 pendaftar SBMPTN UIN Yogya.

"Prodi favoritnya kalau yang Soshum itu Psikologi, dan Ilmu Komunikasi. Kalau Saintek itu Teknik Informatika, dan Teknik Industri. Ada 17 jurusan yang kami buka (di jalur SBMPTN)," tutupnya. (bgs/bgs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads