Kasus Corona di Sukabumi-Karawang Meningkat Gegara Transmisi Lokal

Kasus Corona di Sukabumi-Karawang Meningkat Gegara Transmisi Lokal

Siti Fatimah, Yuda Febrian Silitonga - detikNews
Senin, 07 Feb 2022 17:54 WIB
Omicron Corona Virus Variant
Ilustrasi varian Omicron (Foto: Getty Images/iStockphoto/MCCAIG)
Sukabumi -

Kasus COVID-19 di Kota Sukabumi terus mengalami peningkatan. Dinas Kesehatan Kota Sukabumi mengungkapkan, per hari ini total konfirmasi COVID-19 di Kota Sukabumi mencapai 99 orang.

Secara rinci, dari total konfirmasi 99 orang, ada 85 orang yang dinyatakan masih menjalani isolasi. Sebanyak 10 orang isolasi di Rumah Sakit rujukan dan 75 orang isolasi mandiri (isoman). Sedangkan, 14 orang lainnya sudah dinyatakan sembuh.

Juru Bicara Satgas COVID-19 Kota Sukabumi, Wahyu Handriana mengakui, kasus COVID-19 aktif memang cenderung naik. Hal itu, kata dia, tidak hanya terjadi di Kota Sukabumi saja termasuk di kota-kota lain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sama dengan kota-kota lain. Memang kasusnya COVID-19 akhir-akhir ini meningkat," ujar Wahyu dalam pesan singkatnya, Senin (7/2/2022).

Pihaknya menyebut, meningkatnya kasus COVID-19 beberapa disebabkan oleh pelaku perjalanan masyarakat (transmisi lokal).

ADVERTISEMENT

Empat Orang Meninggal Dunia di Karawang

Selain di Sukabumi, penambahan kasus COVID-19 di Karawang juga mengalami peningkatan. Tercatat, pada Minggu (6/2/2022), empat orang meninggal dunia akibat paparan virus Corona.

"4 orang yang meninggal dunia itu positif COVID-19 itu disertai mayoritas komorbid, Ibu hamil dengan VB (Vaginosis Bakterialis) hipertensi dan gagal ginjal," kata Bupati Karawang Cellica Nurrachdiana saat diwawancarai awak media usai rapat evaluasi penanganan Covid-19 di Gedung Galeri Karawang, Senin (7/2/2022).

Ia mengatakan, kenaikan kasus positif COVID-19 diakuinya karena dipengaruhi adanya varian Omicron. Meski pun, saat ini kasus terkonfirmasi infeksi varian Omicron baru ada tiga orang di Karawang.

"Kasus positif Omicron di Karawang yang sudah terdeteksi kemarin itu baru 3 orang dan yang lainnya yang di bawah CT (Cycle Treshold) 30 masih tengah menunggu hasil dari Labkesda (Laboratorium Kesehatan Daerah) provinsi," bebernya.

(yum/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads