BPBD Pandeglang mencatat data terbaru jumlah kecamatan yang terdampak gempa Banten magnitudo (M) 6,6. Tercatat hingga pagi ini, Sabtu (15/1/2022), puluhan kecamatan yang terdampak gempa.
"Total laporan hingga saat ini sudah ada 28 kecamatan yang melaporkan dampak gempa di Pandeglang," kata Plt Kepala Pelaksana BPBD dan Damkar Pandeglang Girgi Jantoro.
Pandeglang menaungi 35 kecamatan. Menurut dia, kecamatan yang terdampak itu ada 738 rumah rusak akibat gempa. Rinciannya 413 rumah rusak ringan, 170 rusak sedang dan 164 rusak berat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kecamatan yang paling parah terdampak ada di Kecamatan Sumur, Cibaliung, Panimbang, Cimanggu dan Cikeusik," ujar Girgi.
Selain rumah, sejumlah fasilitas publik di Pandeglang juga dilaporkan rusak, yang antara lain 13 unit sekolah dan 14 puskesmas. "Kemudian tiga kantor pemerintahan desa, empat sarana ibadah dan satu tempat usaha," ucap Girgi.
Simak Video: Dampak Kerusakan Gempa M 6,6 Banten yang Bikin Jabodetabek 'Goyang'