Dua ASN di Kabupaten Sumedang diganjar penghargaan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam ajang employee of the month 2022. Keduanya masing-masing meraih penghargaan dalam Ketegori Inovatif dan Kategori The Future Leader.
Kedua ASN tersebut, yakni Irma Dewi Agustin sebagai Juara Pertama Kategori Inovatif Kabupaten/Kota dan Nella Megalita sebagai juara ketiga Kategori The Future Leader.
Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Herman Suryatman mengatakan, penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Gubernur pada Rabu (12/1/2022) Sore. Atas capaian yang diraih, lanjut Herman, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi ASN lainnya.
"Saya merasa bangga atas diraihnya anugerah ASN berprestasi Jawa Barat sekaligus di dua kategori. Raihan ini akan memotivasi serta menginspirasi ASN lainnya yang ada di Kabupaten Sumedang, sehingga bisa berprestasi untuk mewujudkan Sumedang Simpati," ungkapnya kepada detikcom, Kamis (13/1/2022).
Herman mengatakan, atas prestasi yang diraih diharapkan menjadi penyemangat dalam bekerja agar lebih giat lagi dan tidak terlena dalam zona nyaman.
"Artinya, jika telah meraih prestasi, maka harus bekerja lebih keras, lebih cerdas, lebih ikhlas, dan lebih cepat," ucapnya.
Terlebih, tambah dia, Pemkab Sumedang di 2022 memiliki sejumlah program dengan taglinenya "Sumedang Melesat". Pihaknya pun berkomitmen untuk melayani lebih berkualias dan cepat.
"Itu hanya bisa dilakukan oleh ASN yang punya mental juara. Jadi mental juara harus bisa dimiliki oleh semua ASN di Kabupaten Sumedang," pungkasnya.
Sementara itu Nella Megalita mengatakan, atas prestasi yang diraihnya semoga menjadi motivasi bagi dirinya agar bekerja lebih giat lagi.
"Ini menjadi motivasi bagi saya agar dapat bekerja dan melayani lebih berkualitas dan lebih cepat sebagaimana tage line Sumedang di 2022 untuk mencapai Sumedang Simpati di tahun 2023," ungkapnya saat dihubungi detikcom, Kamis (13/1/2022).
Menurutnya, prestasi yang diraihnya tidak semata-mata hanya karena dirinya seorang tapi juga tidak terlepas dari dukungan semua pihak. Prestasi tersebut, kata Nella, semoga sebagaimana yang telah dicontohkan oleh pemimpinnya, yakni Bupati, Wakil Bupati dan Sekda.
"Pastinya atas dukungan dari semua pihak selain keluarga dan tim saya di bagian humas protokol yang sekarang berganti nomenklatur menjadi bagian protokol dan komunikasi pimpinan," terangnya.
(yum/bbn)